CALEG GOLKAR

Pertamina TBBM Sibolga Bantu Pengobatan Gratis dan Makanan Tambahan Balita dan Lansia

Operation Head Terminal BBM Sibolga  Otto Y.P Tambunan menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Walikota, Sibolga M Syarfi Hutauruk /ist

SIBOLGA (medanbicara.com) – PT Pertamina (Persero) Terminal BBM Sibolga melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) bidang Kesehatan menggelar pengobatan dan pemeriksaaan kesehatan gratis serta Pemberian Makanan Tambahan  (PMT) bagi balita dan lansia.

Pemberian bantuan dilaksanakan di jalan Ahmad Yani, Kelurahan Pasar Belakang Kecamatan, Sibolga Kota, Senin (13/11). Hal ini dilaksanakan dalam rangka pencanangan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-53 Kota Sibolga yang mana merupakan  hasil kerjasama antara Pertamina dan Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Sibolga sekaligus sebagai bentuk kepedulian Pertamina kepada masyarakat sekitar.

Operation Head Terminal BBM Sibolga Otto Y.P Tambunan menyebutkan,  kegiatan ini meliputi pengobatan dan pemeriksaan gratis kepada 500 orang penerima manfaat, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) sebanyak 21 pos bagi balita dan 20 pos bagi lansia di Posyandu Kecamatan Sibolga Kota dengan total dana yang disalurkan sebesar Rp.147.821.450.

Dengan adanya program kesehatan ini, sebut Otto, Pertamina berharap dapat mendukung pemerintah Kota Sibolga untuk meningkatkan angka kesehatan masyarakat serta menurunkan angka gizi buruk balita dan lansia.

"Lebih dari itu, Pertamina berupaya untuk mencipatkan sinergitas yang baik dengan Pemerintah Kota Sibolga sehingga program-program CSR yang dilaksanakan dapat berjalan seiring dengan program yang telah dicanangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Sibolga,"katanya.

Pada acara tersebut juga dilaksanakan simbolis penyerahan bantuan pembangunan 7 (tujuh) rumah ibadah di lingkungan sekitar terminal BBM Sibolga dengan total sebesar Rp499.000.000 yang diserahkan langsung oleh Operation Head Terminal BBM Sibolga  Otto Y.P Tambunan kepada Walikota, Sibolga M Syarfi Hutauruk.

"Bantuan rumah ibadah tersebut telah diberikan secara bertahap sejak periode Januari hingga Oktober tahun 2017. Saya berharap seluruh program CSR yang dilaksanakan oleh Pertamina dapat bermanfaat bagi masyarakat tidak hanya secara langsung namun dapat menciptakan kemandirian masyarakat kedepannya,"ujarnya.

Walikota Sibolga M Syarfi Hutauruk mengatakan, pihaknya mengapresiasi yang tinggi kepada PT Pertamina (Persero) Terminal BBM Sibolga atas upaya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat diberbagai bidang selama ini.

"Kami berharap program CSR yang dilaksanakan Pertamina dapat dilaksanakan secara berkesinambungan dan memberikan dampak lebih baik secara ekonomi, lingkungan, maupun bagi sosial masyarakat Sibolga,"pungkasnya. (eko fitri)

 

Mungkin Anda juga menyukai