CALEG GOLKAR

Mantan Direktur Pemasaran PT Bank Sumut, Tak Tanggung Jawab Kasus Pengadaan Mobil

Medan (medanbicara.com) – Meski ikut menandatangani kontrak pengadaan 294 unit mobil dinas operasional di PT Bank Sumut senilai Rp 17,6 miliar Tahun 2013, Ester Junita Ginting selaku Direktur Pemasaran PT Bank Sumut enggan untuk bertanggungjawab dalam kasus dugaan korupsi yang menyebabkan kerugian negara sebesar Rp 10,8 miliar itu.

Dalam persidangan yang digelar di Ruang Cakra VI Pengadilan Tipikor Medan, Kamis (15/6), Jaksa Penuntut Umum (JPU) Netty Silaen dan Hendri Sipahutar menghadirkan Ester serta M Yahya selaku mantan Direktur Operasional (Dirops) PT Bank Sumut sebagai saksi.

Kesaksian mereka untuk dua terdakwa yakni Zulkarnain selaku mantan Pelaksana Sementara (PLS) Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Irwan Pulungan selaku mantan Kepala Divisi Umum PT Bank Sumut.

Anggota majelis hakim, Achmad Sayuti merasa heran dengan keterangan Ester Junita Ginting yang mengaku menyetujui dan ikut menandatangani kontrak. Akan tetapi, Ester tidak mau ikut dilibatkan perihal pertanggungjawabannya. "Pantaslah rusak Bank Sumut itu. Anda (Ester) diwajibkan menandatangani kontrak, tapi tidak diwajibkan untuk bertanggung jawab," sindir hakim Achmad Sayuti.
Mendengar pernyataan itu, Ester yang hadir mengenakan kemeja putih tersebut menjawab, ia hanya mengurusi bagian pemasaran Bank Sumut saja sesuai tupoksinya. Kalau perihal tanggungjawab itu, lanjut Ester, berada ditangan Direktur Operasional PT Bank Sumut yang saat itu dijabat M Yahya. "Begini pak hakim saya jelaskan. Tanggung jawab tupoksinya itu adalah direktur operasional. Kalau saya hanya bagian yang membawahi pemasaran saja," ucap Ester.
Sementara M Yahya merasa kecewa dengan keterangan Ester. Menurutnya, Ester sudah terbukti menyetujui mobil dinas tersebut, akan tetapi selalu menghindar saat diminta pertanggungjawabannya.
"Masa mau ngelak-ngelak lagi dia (Ester). Ya itu lah memorandumnya kan sudah jelas dia setuju," ucap Yahya di seputar ruang sidang. (eza)

Mungkin Anda juga menyukai