CALEG GOLKAR

Pemkab Labuhanbatu Launching Aplikasi e-APBD Siandi, Ini Kata Plt Bupati Andi Suhaimi…

Plt Bupati Labuhambatu, Andi Suhaimi saat membuka launching e-APBD dengan di tandai menekan tombol sirene. (arman siregar)

RANTAUPRAPAT (medanbicara.com)-Pemkab Labuhanbatu melakukan Launching aplikasi e-APBD Sistem Informasi Anggaran Daerah Integrasi (Siandi), Kamis (15/11/2018), di Ruang Data dan Karya Kantor Bupati.

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Labuhanbatu, Andi Suhaimi Dalimunthe pada sambutanya mengharapkan, kepada para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat berkintribusi positif pada acara itu, karena ini merupakan amanat yang sangat penting untuk ditindaklanjuti dan dilaksanakan secara menyeluruh untuk dapat mendorong percepatan aplikasi e-APBD.

"Sebagaimana kita ketahui, peraturan Presiden RI Nomor 54 Tahun 2018 pasal 3 menyebutkan bahwa fokus strategi Nasional pencegahan korupsi adalah keuangan Negara, dengan sasaran proses perencanaan, penganggaran, dan kinerja birokrasi, selaras dengan hal tersebut," Ucap Andi Suhaimi.

Lebih lanjut Andi mengatakan, kegiatan launching ini merupakan langkah awal dari suatu proses yang berkesinambungan demi terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik untuk pembangunan daerah di Kabupaten Labuhanbatu.

Pemkab telah berkomitmen dengan Kementerian Dalam Negeri membangun Pusat Jejaring Inovasi Daerah (Puja Indah) guna meningkatkan efektifitas, efisiensi dan kualitas pelayanan kepada Masyarakat.

"Saya ingin setiap jajaran Pemkab memiliki komitmen untuk menjalankan tugas, amanah dalam mengelola Pemerintahan dan bekerja keras untuk mencapai yang ingin kita capai, termasuk pencapaian Inovative Goverment Awards (IGA) Tahun 2019," terang Plt Bupati.

Sementara itu, perwakilan dari Politeknik Negeri Medan Wadir 4 Bidang Kerjasama, Ir Berta Ginting MT pada kesempatannya mengucapkan terimakasih kepada Pemkab, karena telah melibatkan Polmed dalam hal penerapan e-Goverment di Labuhanbatu,

Menurutnya, ini bukan lagi hal yang asing bagi Polmed, karena sudah banyak Kota dan Kabupaten yang telah berkolaborasi dengan pihaknya.

"Berbagai aplikasi telah banyak dihasilkan oleh Polmed, akan tetapi aplikasi yang dihasilkan hanyalah sebuah alat, aplikasi tersebut tidak bermanfaat jika tidak digunakan, untuk itu sangat penting bagi kita untuk berkolaborasi. Kami mengucapkan selamat Kepada Pemkab Labuhanbatu yang pada hari ini telah melaunching Sistem Informasi Anggaran Daerah Integrasi (Siandi)," ungkap Berta Ginting. (ars)

Mungkin Anda juga menyukai