CALEG GOLKAR

Walikota Medan Apresiasi RSUD Pirngadi Bantu Pelaksanaan Bakti Sosial Kejagung, Pecahkan Rekor Muri

Bakti Sosial Kejaksaan Agung (Kejagung) RI, yang berlangsung selama dua hari 23-24 Maret 2019. (ist)

MEDAN (medanbicara.com)-Walikota Medan, Drs HT Dzulmi Eldin S, MSi, MH mengaku bangga karena RSUD Pirngadi menjadi salah satu dari dua rumah sakit yang terlibat dalam Bakti Sosial Kejaksaan Agung (Kejagung) RI, yang berlangsung selama dua hari 23-24 Maret 2019. Apalagi kegiatan ini juga meraih penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI) karena telah memecahkan rekor dengan jumlah 57 pasien dalam sehari.

Ungkapan kebanggaan ini disampaikan Wali Kota seusai menghadiri acara penutupan Bakti Sosial Kejaksaan Agung, di Kantor Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara, Minggu (24/3/2019). Kegiatan Bakti Sosial Kejaksaan Agung RI ini dihadiri langsung Jaksa Agung HM Prasetyo ini merupakan wujud kepedulian Kejaksaan Agung RI terhadap peningkatan derajat kesehatan masyarakat khususnya yang kurang mampu.

Walikota mengungkapkan, keterlibatan RSUD Pirngadi pada kegiatan Bakti Sosial Kejagung RI menjadi semangat tersendiri bagi Pemko Medan dan RSUD Pirngadi untuk terus membenahi fasilitas kesehatan di Kota Medan.

“Keterlibatan RSUD Pirngadi ini menjadi semangat bagi saya dan jajaran Pemko Medan dan tentu saja RSUD Pirngadi agar terus meningkatkan fasilitas serta promosi kesehatan RSUD Pirngadi khususnya, agar terus dapat dipercaya masyarakat dalam pengobatan,” ujar Walikota.

Di samping itu, pada kesempatan tersebut, Walikota juga menyampaikan rasa apresiasinya kepada Kejaksaan Agung RI karena telah melaksanakan kegiatan bakti sosialnya di Kota Medan.

“Patut kita apresiasi kepedulian dari Kejaksaan yang telah membantu masyarakat.”ujar Walikota.

Selain itu Walikota juga akan mengintruksikan kepada Dinas Kesehatan, Puskesmas, Camat dan Lurah untuk mendata masyarakat yang sakit agar dapat segera ditangani.

“Dinas Kesehatan, Puskesmas Camat dan Lurah harus segera mendata warganya, agar cepat ditangani.”tegas Wali Kota.

Sebelumnya, pada acara penutupan, Jaksa Agung H.M. Prasetyo mengungkapkan terima kasih kepada RS Pirngadi Medan dan RS USU yang telah mendukung selama pelaksanaan bakti sosial Kejagung RI.

”Atas kerjasama yang baik antara pihak Kejaksaan Agung, Kejaksaan Tinggi Sumut, dengan RSUD Pirngadi milik Pemko Medan dan RS USU, bakti sosial Kejagung RI ini dapat berjalan dengan lancar. Untuk itu saya ucapkan terima kasih karena telah mendukung kegiatan bakti sosial ini,” ujar HM Prasetyo.

Selanjutnya, HM. Prasetyo juga mengatakan kegiatan hari ini merupakan pemecahan rekor MURI yang mana sebelumnya pernah dilakukan juga dengan Kejaksaan Agung RI di Kalimantan Selatan. Jumlah pasien yang berada di Kalimantan Selatan yakni 41 pasien yang mana hari ini dipecahkan sebanyak 57 pasien yang melakukan operasi hernia.

“Alhamdulillah, dengan kerja keras kita bersama, hari ini prestasi juga telah terukir, yakni pemecahan rekor MURI sebanyak 57 orang melakukan operasi Hernia dalam satu hari, yang sebelumnya pernah dilakukan Kejagung RI di Kalimantan Selatan sebanyak 41 orang pasien. Sedangkan untuk operasi mata katarak yang digelar di seluruh jajaran kejaksaan sudah mencapai 18.000 orang. Harapan kita, bakti sosial ini bisa bermanfaat bagi masyarakat dan selain bertugas sebagai aparat penegak hukum,” pungkasnya.(rel/kom)

Mungkin Anda juga menyukai