CALEG GOLKAR

Ayo Ikut Liga Open Criket 2015

MEDAN (medanbicara.com) – Pengurus Persatuan Criket Indonesia (PCI) Sumatera Utara (Sumut) akan menggelar Liga Open Criket di lapangan Sepak Bola Universitas Negeri Medan (Unimed), Minggu (27/9) pagi.

Liga open ini merupakan salah satu ajang seleksi tim Sumut menuju 100 persen jelang persiapan Prakualifikasi Pekan Olahraga Nasional (Pra PON) di Cibubur Jawa Barat pada 18-25 Oktober, mendatang.

Turnamen yang mengusung tema “melalui Criket dapat mengembangkan Potensi yang sehat dan kuat” ini diharapkan para pemain PCI Sumut menjadi atlet yang siap pakai dan fight dalam setiap kejuaraan.

“Liga Open Criket Sumut ini sebagai tahap seleksi pemain sekaligus menuju Pra PON 2015 di Jawa Barat. Dan selanjutnya akan diambil pemain terbaik 100 persen, “ ucap ketua PCI Sumut Bosfer Gurning usai melakoni latihan di lapangan Unimed, Jumat (25/9).

Selain ajang seleksi, liga open ini juga menjadi pemanasan bagi tim PCI Sumut sebelum melakoni  Pra PON. Karena itu tim Sumut akan menjajal sejumlah peserta yang juga akan bertarung di Pra PON yakni PCI Aceh. Turnamen ini juga diikuti sejumlah daerah seperti  Medan, Binjai, Langkat, Lubuk Pakam. Bahkan salah satu klub dari Pakistan juga menyatakan keikutsertaannya pada turnamen ini.

Dikatakannya, saat ini 55 orang masih mengikuti tahapan seleksi. Sedangkan jumlah atlet keseluruhan yang akan memperkuat tim Sumut di Pra PON sebanyak 26 pemain putra putri, dengan rincian 11 pemain inti dan 2 cadangan. Pemain didominasi para pelajar sekolah Menengah Pertama (SMP), lalu SMA dan mahasiswa dari Fakultas Keolahragaan Unimed sebanyak 10 orang (2 putra dan 8 putri). Pelatih putri dibawah asuhan Bosfer Gurning, sedangkan pelatih putra Rambo.

“Satu pemain senior kita masih berada di Solo. Tapi dalam waktu dekat akan segera bergabung dengan tim kita saat ini,” ucapnya.

Persiapan seleksi selama ini digelar sejak 3 bulan yang lalu. Dalam seleksi tersebut pemain yang dinyatakan lolos untuk mewakili tim Sumut, jika mampu menguasai tiga teknik inti yakni Melempar, memukul, dan menangkap bola.

Pada PON 2012 di Riau sebelumnya, cabang olahraga criket masih dipertandingkan sebagai laga eksibisi.  Namun,pada Pra PON kali ini secara resmi akan dipertandingkan dengan cabor lainnya. Pada Pra PON 2015, akan diikuti 18 provinsi se Indonesia. Ia targetkan, Sumut minimal masuk posisi 8 besar agar bisa lolos ke PON 2016. (emzu)

Mungkin Anda juga menyukai