CALEG GOLKAR

Pasca Gagal Penalti, Messi: Saya Merasa Bersalah…

tendangan penalti Messi gagal membuahkan gol. (twitter)

MEDAN (medanbicara.com)- Superstar lapangan hijau, Lionel Messi mengecewakan fan Argentina usai gagal mengeksekusi penalti dalam matchday 1 Grup D Piala Dunia 2018, Sabtu (16/6) malam WIB.

Messi mendapat tugas menjadi algojo 12 pas dalam laga Argentina vs Islandia di Spartak Stadium, Moscow. Itu terjadi sekitar menit ke-64, saat skor 1-1.

Ya, sebelumnya Argentina unggul lewat Sergio Aguero di menit ke-11. Islandia membalas melalui gol Alfred Finnbogason pada menit ke-23.

Wasit Szymon Marciniak (Polandia) memberikan hadiah penalti buat Argentina setelah Maximiliano Meza dijatuhkan pemain Islandia di kotak penalti. Messi maju mengambil tugas.

Pemain Barcelona itu menendang ke arah kanan gawang Islandia. Kiper Hannes Thor Halldorsson dengan cekatan mementahkan sepakan Messi.

Skor 1-1 bertahan hingga laga usai. “Saya merasa bersalah, bertanggung jawab atas hasil ini,” kata Messi seperti dikutip dari Marca.

“Kami sudah memulai dengan baik, pengin memenangi pertandingan, karena itu yang akan membuat kami tenang. Namun, itu tak terjadi,” imbuh Messi.

Namun, sepertinya Messi tak pesimistis. Dia menilai peluang negaranya lolos ke 16 Besar belum tertutup. “Masih ada dua pertandingan tersisa. Kami akan memperbaiki keadaan,” ujarnya.

Pelatih Argentina, Jorge Sampaoli pun langsung pasang badan membela pemain bintangnya itu. Menurut Sampaoli, kegagalan Messi tak lepas dari permainan Islandia yang menerapkan ultradefensif. Sehingga setidaknya mengganggu fokus dan emosi Messi dalam laga tersebut.

“Laga tadi malam memang sangat sulit, karena para pemain Islandia bermain di wilayah mereka untuk menutup ruang tembak Messi,” ungkap Sampaoli di Skysports.

Sampaoli pun mengaku tak akan kehilangan kepercayaan kepada Messi. Menurut dia, Messi akan kembali tampil lebih baik untuk memberi kemenangan bagi Argentina di laga berikutnya.

“Dia (Messi) terus berusaha dan dia ingin Argentina meraih kemenangan, apa pun analisis yang muncul soal dirinya. Saya masih bahagia karena saya tahu persis kalau Messi punya komitmen tinggi untuk membawa kami lolos ke babak berikutnya.

Argentina bakal menghadapi Kroasia di laga berikutnya pada 21 Juni mendatang. Di atas kertas laga ini lebih berat dibanding melawan Islandia. Akan ada ujian lebih berat lagi bagi Messi untuk membuktikan komitmen dan kepercayaan pelatih di laga nanti.

"Kroasia akan sama sulitnya. Mereka kuat di belakang dan dengan satu gerakan, mereka bisa mengubah arah permainan,” kata Messi menilai Kroasia.
(adw/jpc)

Mungkin Anda juga menyukai