CALEG GOLKAR

Porkot 2017 – Medan Labuhan Bidik 10 Besar

MEDAN (medanbicara.com) – KONI Kecamatan Medan Labuhan tak muluk-muluk hadapi Pekan Olahraga Kota (Porkot) Medan IX/2017. Dengan kekuatan 147 atlet, KONI Medan Labuhan bidik masuk dalam peringkat 10 besar.

Hal tersebut dikatakan Ketua KONI Kecamatan Medan Labuhan, Anthony S.Sos, MM. “Target kontingen Medan Labuhan tidak muluk-muluk hadapi Porkot 2017 ini. Target kami, bisa memperbaiki raihan dari Porkot 2016 lalu. Peringkat yang menjadi fokus kami,” ungkapnya, Senin (21/8/2017).

Anthony menyebutkan, alasan memperbaiki peringkat yang utama bagi kontingennya, akan berdampak para perolehan medali. Ia yakin, perbaikan peringkat klasemen, bersamaan akan mendongrak raihan medali nantinya. “Target kami, Medan Labuhan masuk dalam peringkat 10 besar. Jika ini tercapai, perolehan medali kami yakin juga nanti akan menyusul,” sebut pria hobi sepakbola itu.

Porkot Medan kali ini, kontingen Medan Labuhan berkekuatan 147 atlet. Mereka akan berlaga di 15 cabang olahraga. Dari 15 cabor tersebut, Anthony mengakui, jika beberapa yang menjadi andalan untuk meraup pundi-pundi medali. "Cabor andalan kami, sepakbola, drumband, bridge, sepak takraw dan angkat besi. Mudahan-mudahan cabor andalan ini nantinya meraih hasil positif," bebernya.

Cabor lain, dirinya tak memungkiri jika harapan juga bertumpu untuk memberikan kejutan dan sumbangsih bagi Medan Labuhan. Seperti bulutangkis yang memberikan harapan saat Porkot 2016 lalu, dengan turut menyumbangkan 2 medali perunggu. "Cabor lain bukan berarti dikesampingkan, tentu juga sangat diharapkan sumbangsihnya. Bisa saja memberikan kejutan," pungkas Anthony. (Ris)

Mungkin Anda juga menyukai