CALEG GOLKAR

PSMS Yakin Tumbangkan Arema

MEDAN (medanbicara.com) – PSMS Medan mendapat kesempatan menjajal kekuatan Arema FC, peserta Liga 1 dalam laga uji coba di Stadion Teladan, Medan, Minggu (9/4) besok sore.

Merujuk dua laga sebelumnya, namun Ayam Kinantan masih optimis menang. Manajer PSMS Medan, Januari Siregar menilai pasukannya memiliki kapasitas untuk menandingi, bahkan menumbangkan Singo Edan.

Apalagi kubu lawan sudah mewanti-wanti tidak akan ngotot dalam laga nanti, demi menjaga kebugaran pemainnya jelang kick off Liga 1 melawan Persib Bandung.

Namun Januari memastikan PSMS tidak akan memanfaatkan kehati-hatian itu dengan mengedepankan permainan otot demi meraih kemenangan.

"Itu licik namanya. Artinya tidak ada sportivitas bila kita memaksakan bermain kasar kalau tahu lawannya sedang masa persiapan," ujarnya.

Meski begitu bukan berarti PSMS meninggalkan ciri khasnya dengan bermain keras dan ngotot. Tipikal permainan yang sudah mendarah-daging ini tetap akan dipertahankan, hanya saja dilengkapi dengan sportivitas tinggi.

Target yang dikejar PSMS dalam laga ini sebenarnya bukan pada skor, melainkan kualitas tim secara kolektif.

"Kalau tim sudah bagus, tentu kemenangan bakal datang. Satu kosong untuk kita," ujar Januari.

Optimisme ini diakuinya tidak terlepas dari performa PSMS kala meladeni Persib Bandung dan PS TNI yang berkesudahan 0-0 dan 0-1. Menurutnya banyak pelajaran dari dua laga itu, terlebih kali ini kapten tim Legimin Raharjo dipastikan turun setelah absen melawan PS TNI terkait ganjalan regulasi usia.

Sementara di kubu Arema FC memandang laga ini sebagai bekal sebelum terjun pada kompetisi sesungguhnya di Liga 1. Taktik yang akan digunakan menghadapi Persib akan dicoba di Medan.

"Persiapan (uji coba) ini penting, bukan sekadar tanding. Kami ingin melihat tolak ukur pemain kita," kata pelatih kiper Arema FC, Januar Hermansyah. (fad)

Mungkin Anda juga menyukai