CALEG GOLKAR

Wow…Pelatih Senegal Torehkan Tinta Emas

Pelatih Senegal Aliou Cisse saat jadi pemain dan pelatih. (fifa.com)

MEDAN (medanbicara.com) – Kesuksesan Senegal meraih kemenangan di laga pertama mereka di Piala Dunia 2018 tak lepas dari sosok Aliou Cisse. Pelatih berusia 42 tahun ini mampu memunculkan talenta-talenta Senegal yang selama ini tersembunyi.

Mantan pemain Birmingham ini pun dikenal sangat dekat dengan seluruh skuad Senegal. Dia pintar memotivasi para pemain untuk mengeluarkan semua kemampuan terbaiknya.

“Sungguh, sebuah ucapan terima kasih tak cukup untuk dirinya. Pada 2012 tak ada yang mengetahui saya juga Sadio Mane. Dia datang sendiri ke Belgia untuk menemukan saya dan mendapatkan Sadio yang bermain bersama Metz. Dia dekat dengan para pemain. Dan pintar menemukan kata-kata yang bisa memotivasi kami,” puji Cheikhou Kouyaté kepada Guardian.
aliou cisse

Aliou Cisse menjadi orang Afrika pertama yang tampil di Piala Dunia sebagai kapten tim dan pelatih. (fifa)

Berkat Cisse, rakyat Senegal bisa kembali merasakan atmosfer Piala Dunia untuk kedua kalinya. Sebuah pengalaman yang tentu saja langka dirasakan oleh rakyat dan pemain Senegal.

Cisse sendiri sudah cukup mengenal atmosfer Piala Dunia. Karena dialah kapten tim Singa-singa Teranga saat menembus babak perempat final di Piala Dunia 2002. Cisse menjadi pemimpin para penggawa Senegal saat mempermalukan juara bertahan Prancis di laga pembuka Piala Dunia 2002.

Kini, dengan duduk di bangku cadangan sebagai pelatih, Cisse pun menorehkan tinta emas dalam sejarah Piala Dunia. Cisse menjadi orang Afrika pertama yang mampu menjadi kapten tim dan pelatih di Piala Dunia yang berbeda.

Bahkan catatan ini akan semakin menarik ketika Cisse mampu membawa Senegal melangkah lebih jauh di Piala Dunia 2018. Ini akan menjadi sebuah torehan sejarah yang belum tentu akan disamai dalam waktu dekat. (jpc)

Mungkin Anda juga menyukai