CALEG GOLKAR

9.886 Personel Amankan Demo Ahok di Sumut

POLDASU (medanbicara.com) – Polda Sumut menurunkan 9.886 personel dalam pengamanan demo terkait Ahok pada Jumat, 4 November lusa.

“Untuk pengaman keseluruhan di Sumut, melibatkan 9.886 personel. Sedangklan untuk Medan saja, sebanyak 850 personel ditambah 1 Kompi,” ungkap Kabid Humas Poldasu Kombea Pol Rina Sari Ginting, Rabu (2/11).

Dijelaskannya, lokasi- lokasi pengamanan unjuk rasa meliputi Lapangan Merdeka Medan, Masjid Agung Medan, Kantor Gubsu dan di Gedung DPRD Sumut.

Para pengunjuk rasa rencananya akan melalui rute Masjid Agung di Jalan Diponegoro-Jalan Pengadilan-Jalan Raden Saleh-Jalan Stasiun Kereta Api-Jalan MT Haryono-Jalan Cirebon-Jalan SM Raja dan finish Mapolda Sumut.

“Dalam pengamanan aksi ini Polres se-jajaran Polda Sumut yang memback-up akan melakukan pengawalan dan pengamanan terbuka dan tertutup mulai dari titik kumpul, rute-rute yang dilalui, lokasi dan sasaran unjuk rasa,” jelasnya.

Dipastikan sejumlah elemen masyarakat akan menggeruduk Mapolda Sumut dan jajarannya, antara lain berasal dari Forum Ummat Islam (FUI) Medan sebanyak 300 orang, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) 50 orang, Hidayatullah 100 orang, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) 100 orang.

Kemudian, Pemuda Muhammadiyah 100 orang, Majelis Mujahidin Indonesia (MMI) 100 orang, Muhammadiyah Deliserdang 50 orang, Alwasliyah Sumut 100 orang, Peta Sumut 50 orang dan Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Sumut 30 orang.

“Sedikitnya ada 1.000 massa yang akan turun di Mapolda Sumut dalam aksi terkait dugaan penistaan Agama Islam yang dilakukan oleh Gubernur DKI Jakarta Ahok. Elemen masyarakat yang menamakan Elemen Ummat Islam se-Sumatera Utara, pada Jumat (4/11) ini,” jelas Kombes Pol Rina Sari Ginting.

Disebutkannya, aksi itu rencananya akan digelar setelah Sholat Jumat, sekira jam 14.00 wib. Di waktu bersamaan, unjuk rasa serupa juga akan berlangsung di Mapolres Asahan Polres Asahan.

“Forum Umat Islam Bersatu akan melakukan aksi dengan melakukan Long March dengan jumlah massa diperkirakan 1.000 orang, dengan rute dari Masjid Raya, Jalan Imam Bonjol Kisaran-Tugu Perjuangan, Jalan Cokro-Jalan Ahmad Rivai-Jalan SM Raja-Masjid Raya, Jalan Imam Bonjol, Kisaran,” bebernya.

Aksi yang sama juga akan berlangsung di Mapolres Tebingtinggi dan Polres Padangsidimpuan. Di Polres Tebingtinggi, sebut Rina, akan berlangsung sejak jam 13.00 wib, yang dilakukan sedikitnya 100 massa dari Elemen Umat Islam. Sedangkan di Mapolres Padangsidimpuan, lanjut Rina, massa yang akan turun sebanyak 200 orang.

“Di Tebingtinggi sekitar 100 orang, di Padangsidimpuan 200 orang. Tuntutan massa baik di Polda Sumut maupun di Polres-Polres sama, meminta agar kasus dugaan penistaan agama yang diduga dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Ahok.
Kalau di Padangsidimpuan, selain menuntut itu, massa aksi juga menuntut agar permasalahan penyakit masyarakat (pekat) untuk diberantas habis,” tandas Rina. (emzu)

Mungkin Anda juga menyukai