CALEG GOLKAR

Plt Bupati Asahan Halal Bihalal dengan Keluarga Alm Taufan Gama Simatupang

KISARAN (medanbicara.com) – Plt Bupati Asahan H Surya BSc didampingi Sekdakab Taufik ZA Siregar SSos MSi, Asisten, Kepala OPD beserta isteri melakukan kunjungan ke kediaman keluarga Mantan Bupati Asahan Alm H Taufan Gama Simatupang (TGS) untuk berhalal bihalal sembari mempererat silaturahmi, Selasa (11/06/19).

Rombongan disambut Hj Winda Fitrika TGS beserta keluarga. Walau masih diselimuti rasa duka mendalam atas kepergian almarhum, namun suasana kekeluargaan dan kebersamaan tetap terjalin.

Plt Bupati Asahan, Surya, menyampaikan keluarga Alm TGS selamanya akan menjadi bagian tak terpisahkan dari keluarga besar Pemerintah Kabupaten Asahan. Ia berharap, hubungan kekerabatan dan silaturahmi telah terjalin selama ini terus terjaga.

Dikatakan, keluarga besar Pemkab Asahan akan berusaha selalu ada bagi keluarga almarhum. “Saya berharap agar keluarga almarhum tidak sungkan untuk melibatkan kami dalam keadaan apapun,” ujar Surya.

Dikatakan lagi, semasa hidup Alm TGS merupakan bagian tidak terpisahkan dari paket kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Asahan sejak periode pertama. Karena itu, Surya bersama seluruh jajaran di lingkungan Pemkab Asahan akan melanjutkan berbagai program telah dirancang bersama almarhum hingga berakhir masa jabatan di tahun 2021.

Atas nama Pemkab Asahan, Surya memohon maaf kepada seluruh keluarga almarhum. “Bila dalam hubungan telah terjalin selama ini ada perbuatan maupun sikap kami tidak berkenan di hati keluarga Almarhum H Taufan Gama Simatupang, di hari yang fitri ini kami mohon dapat dimaafkan,” pintanya.

Winda Fitrika TGS berterima kasih atas kunjungan Plt Bupati Asahan beserta Rombongan untuk berhalal bihalal. Ia berharap agar dimasa kepemimpinan Surya kedepan bisa bersinergi dan kompak. Berbagai program kegiatan dapat tetap terjaga dengan baik.

Surya diharapkan tetap tegar, sehat, dan kuat untuk menuntaskan pembangunan di Kabupaten Asahan, demi mewujudkan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Asahan menuju masyarakat Asahan yang religius, sehat, cerdas dan mandiri.

Winda juga berterima kasih atas kepedulian dan perhatian pemerintah dan masyarakat Kabupaten Asahan kepada keluarga Alm TGS. "Inshaa Allah kami akan tetap berdomisili di Kisaran, karena masyarakat juga berharap agar silaturahmi baik secara langsung maupun lewat berbagai pengajian selama ini dilaksanakan dapat tetap terjaga," yakinnya.(yas)

Mungkin Anda juga menyukai