CALEG GOLKAR

TP PKK Berperan Wujudkan Visi Misi Pemkab Asahan

Pemateri Rakornis PKK Asahan secara bergantian menyampaikan materi.(Ist)

KISARAN (medanbicara.com)-Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) dengan berbagai program kegiatannya, memiliki peran penting dalam mensukseskan Visi Misi Pemerintah Kabupaten Asahan Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri.

Demikian sambutan Bupati Asahan Drs H Taufan Gama Simatupang MAP dibacakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar SSos MSi, pada rapat koordinasi teknis (Rakornis) PKK, Rabu (06/02/19), di Pendopo Rumah Dinas Bupati Asahan.

Dikatakan lagi, PKK sebagai mitra Pemerintah Kabupaten Asahan harus terus bergerak maju, konsisten dan komitmen untuk mendorong melakukan pembinaan, memberikan motivasi serta memfasilitasi gerakkan PKK dalam upaya meningkatkan keberhasilan program-program pokok PKK, guna mendukung visi misi Pemkab Asahan.

Ditambahkan, untuk mendukung tujuan gerakan PKK, Bupati Asahan bersama organsiasi perangkat daerah (OPD) selaku pembina PKK, akan terus memberikan pembinaan serta memfasilitasi berbagai progam kegiatan, mulai tingkat desa/ kelurahan, kecamatan hingga kabupaten.

“Jadikan Rakornis PKK ini moment strategis guna mengevaluasi program kegiatan telah dilaksanakan. Akomodir berbagai saran dan aspirasi dari desa/kelurahan. Ini mengingat kader PKK di tingkat bawah lebih memahami kondisi dan potensi daerah yang ada,” pesan Sekda.

Diharapkan lagi, TP PKK Kabupaten Asahan tidak berjalan sendiri. Sebagai mitra Pemkab Asahan, PKK harus dapat menjalankan kegiatan sinergi dengan lembaga, komponen masyarakat yang ada, dalam mempercepat terwujudnya kesejahteraan keluarga di Kabupaten Asahan.

Rakornis PKK Asahan diisi narasumber Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Pertanian dan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Asahan.(yas)

Mungkin Anda juga menyukai