CALEG GOLKAR

Bupati Karo Silaturahmi Dengan Relawan Guru Patimpus Pelawi For Medan, Ini Kata Terkelin…

Dewan Pengurus Guru Patimpus Pelawi For Medan (GPPFM) melakukan silaturahmi dengan Bupati Karo, Terkelin Brahmana terkait rencana pembangunan Makam Guru Patimpus, di Desa Lama Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (13/12/2018). (ist)

KARO (medanbicara.com)-Dewan Pengurus Guru Patimpus Pelawi For Medan (GPPFM) melakukan silaturahmi dengan Bupati Karo, Terkelin Brahmana terkait rencana pembangunan Makam Guru Patimpus, di Desa Lama Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (13/12/2018), di Hotel Grand Orri usai menghadiri bimbingan teknis (Bimtek) para OPD jajaran Pemkab Karo.

“Meskipun pertemuan tadi dengan Bupati hanya singkat, setidaknya tujuan kami meminta dukungan terkait pembangunan Makam Guru Patimpus mendapat apresiasi dari Bupati,” ujar Wasekjen DPP GPPFM, Trysani Pelawi didampingi Ketua DPP GPPFM Indra Pelawi dan Sekjennya Andini Yuanita Tarigan usai makan siang bersama Bupati.

Dikatakan mereka, organisasi ini sebagai wadah yang bertujuan untuk pemersatu visi misi, inovasi, sosial budaya, kekuatan politik, no Sara, no Hoax dan no Radikalisme demi meneruskan cita-cita juang leluhur pendiri Kota Medan Guru Patimpus Sembiring Pelawi tahun 1590-an.

Sementara Bupati Karo, Terkelin Brahmana menyambut baik rencana pembangunan makam tersebut yang rencana pembangunannya akan dimulai bulan April-Mei 2019.

“Saya secara pribadi dan Pemda Karo sangat mendukung rencana pembangunan makam agar secepatnya terlaksana sesuai jadwal yang telah disepakati semua pengurus GPPFM. Lain waktu, silakan datang ke kantor membicarakan hal ini. Apa yang bisa Pemkab Karo bantu? dan pada prinsifnya kami sangat mendukung. Karena ini akan menjadi catatan sejarah khususnya Merga Pelawi dan keturunannya serta masyarakat Karo,” ujar Terkelin.

Ia mengatakan, tidak selamanya silaturahmi itu harus dilaksanakan di kantor. Apalagi sifatnya berbau dengan kepentingan masyarakat. Pemkab Karo selalu menyerap aspirasi masyarakat secara langsung. Sebab sudah menjadi tuntutan tugas yang harus dilaksanakan.

Seperti diketahui, Guru Patimpus Sembiring Pelawi adalah pendiri Kota Medan, Sumatera Utara yang diambil dari kata 'Madan' yang artinya sembuh dalam bahasa Karo. Pendiri Kota Medan ini lahir di Desa Aji Jahe, Ia membuka kawasan hutan antara Sungai Deli dan Sungai Babura yang kemudian menjadi Kampung Medan. Tanggal kejadiannya disebut sebagai 1 Juli 1590 yang kini diperingati sebagai Hari jadi Kota Medan. (ita)

Mungkin Anda juga menyukai