CALEG GOLKAR

Lima Pamen Polda Sumut Dimutasi

MEDAN (medanbicara.com) – Kapolda Sumut, Irjen Pol Drs Raden Budi Winarso melakukan mutasi dan promosi jabatan terhadap lima perwira menengah (Pamen) berpangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP). Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram Kapoldasu No : ST/402/IV/2016, tertanggal 5 April 2016.

Dalam telegram itu, Koor Spripim Poldasu AKBP Tri Setiadi Artono SH SIK MH dipromosikan menjadi Kasubdit Regident Ditlantas Poldasu. Tri Setiadi menggantikan AKBP M Iqbal yang dimutasi menjadi Kasubdit Kerma Dit Binmas Poldasu.

Jabatan Koor Spripim Poldasu selanjutnya dipangku AKBP Dedy Indriyanto yang selama ini menjabat penyidik Madya 2 Ditres Narkoba Poldasu.

Kasat PJR Poldasu AKBP I Made Ary Pradana juga dimutasi sebagai Pamen di Poldasu (dalam rangka mengikuti pendidikan Sespimmen Tahun 2016). Jabatan yang ditinggalkan I Made Ary dipercayakan kepada AKBP Imam Sadar yang selama ini menjabar Kasubdit Lemneg Dit Pamobvit Poldasu.

Kemudian, Kasubdit Kerma Dit Binmas Poldasu AKBP Yusuf Saprudin menjadi Analis Kebijakan Muda Bidang Kespol Bid Dokkes Poldasu.

Kabid Humas Poldasu Kombes Pol Helfi Assegaf kepada wartawan, Jumat (8/4) mengatakan, mutasi adalah hal biasa di dalam tubuh Polri karena merupakan kebutuhan organiasi demi meningkatkan prestasi dan pengembangan karir personil Polri. (emzu)

Mungkin Anda juga menyukai