CALEG GOLKAR

Sembilan Pejabat Utama Polda Sumut Dilantik

MEDAN (medanbicara.com) – Kapolda Sumut Irjen Pol Raden Budi Winarso melantik sembilan pejabat utama di lingkungan Poldasu, Selasa (17/5), di Aula Tribrata, Mapolda Sumut.

Dalam pelantikan itu Irjen Raden minta agar pejabat yang baru dilantik bisa segera menyesuaikan diri di wilayahnya masing-masing.

“Secara pribadi saya ucapkan terimakasih kepada para pejabat utama yang lama yang selama ini melaksanakan tugas dengan baik di Poldasu. Kepada pejabat yang baru agar segera menyesuaikan diri di lingkungan kerja satkernya di
Poldasu,” katanya.

Lebih lanjut, dia mengatakan, untuk menentukan agenda prioritas pejabat utama Poldasu yang baru diminta segera melakukan inventarisasi dan memetakan permasalahan di Satker masing-masing.

Terlebih untuk kasus narkoba dan premanisme yang masih tinggi di Sumut.
Sembilan pejabat utaman yang dilantik Kapoldasu yakni, Pejabat yang lama Karo Ops Poldasu Kombes Pol Rudi Hartono dilantik menggantikan pejabat lama Kombes Pol Charles Bonardo Sadatua.

Kemudian, Karo Rena Poldasu Kombes Pol Rochiyanto dilantik menggantikan Kombes Pol Kasmudi.

Lalu, Dir Intelkam Poldasu Kombes Pol Imam Prakuso dilantik menggantikan Kombes Pol I Nyoman Sumana Jaya. Selanjutnya, Dir Narkoba Poldasu Kombes Pol Edy Iswanto dilantik menggantikan Kombes Pol Reynhard Saut Poltak Silitonga.

Ditreskrimsus, Kombes Pol Toga Habinsaran Panjaitan dilantik menggantikan pejabat lama Kombes Pol Ahmad Haydar. Kemudian Dirlantas Poldasu Kombes Pol Yusuf dilantik menggantikan Kombes Pol I Wayan Sunartha.

Kemudian Dir Pol Air Poldasu, Kombes Pol Sjamsul Badhar dilantik menggantikan Kombes Pol Tubuh Musyareh. Lalu Kabid TI Poldasu AKBP Yusuf Suprapto dilantik menggantikan Kombes Pol Drs Erman.
Terakhir, Kabid Humas Poldasu AKBP Dra Rina Sari Ginting dilantik menggantikan Kombes Pol Helfi Assegaf yang kini menjabat sebagai Karo Rena Polda Kalbar. (emzu)

Mungkin Anda juga menyukai