CALEG GOLKAR

Muspika Percut Seituan Laksanakan Pembagian Masker dan Kampanye Jaga Jarak di 11 Titik Keramaian

Deli Serdang (medanbicara.com) – Muspika Percut Seituan Kabupaten Deli Serdang melaksanakan pembagian masker dan kampanye jaga jarak dan menghindari kerumunan, dalam rangka operasi yustisi penggunaan masker dan Pilkada 2020 yang aman, damai dan sehat, Senin (14/9/2020) sekira pukul 11.00 wib. 11 titik keramaian difokuskan pada kegiatan itu.

Kegiatan itu dihadiri Kapolsek Percut Seituan Polrestabes Medan, AKP Ricky Pripurna Atmaja SIk, Danramil 13 Percut Seituan Mayor Arh M Rizal, Camat Percut Seituan Drs Khairul Azman MAP, Wakapolsek Percut Seituan Iptu Karya Tarigan SH, Kanit Intelkam Iptu Ajis Girsang, Kasi Humas Aiptu Basrah Mansyah, Kades Tembung Misman, Personel Polsek Percut Seiruan, Personel Koramil 13, Sekretaris Desa se Kecamatan Percut Seituan, Karang Taryluna Kecamatan Percut Seituan.

Sebelum pelaksanaan kegiatan, terlebih dulu dilakukan pelaksanaan apel pembagian masker, kampanye jaga jarak dan hindari kerumunan masa oleh Camat Percut Sei Tuan dan Kapolsek Percut Sei Tuan di Lapangan apel Koramil 13 PST Jalan Besar Tembung.

Personel yang terlibat dibagi menjadi 2 tim, tim pertama untuk pertokoan sebelah kanan dan tim dua untuk pertokoan sebelah kiri. Adapun titik lokasi pembagian dan penertiban penggunaan masker di pertokoan di sepanjang Jalan Besar Tembung Kecamatan Percut Seituan, Alfamidi Tembung, Indomaret Tembung, Apotek Rizky Farma Tembung, Toko Emas sepanjang Jalan Besar Tembung, Kantor BRI Unit Tembung, Toko Spare part Jaya Motor Tembung, BNI Cabang Tembung, JNE Express Tembung, Toko Perabot Kumbang Mas, Pizza Hut Delivery (PHD) Tembung.

Pukul 11.30 Wib personel yang terlibat bergerak menuju lokasi dengan jumlah masker yang di bagikan sebanyak 200 masker. Pukul 13.00 Wib seluruh rangkaian kegiatan selesai dengan situasi kondusif. (man)

Mungkin Anda juga menyukai