CALEG GOLKAR

Terkait Penanganan Covid 19, Wakapolri Datang ke Sumut

Deli Serdang (medanbicara.com) – Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol Gatot Eddy Pramono melaksanakan kunjungan kerja ke Sumatera Utara, Selasa (3/8/2021).

Kedatangan Wakapolri disambut langsung oleh Kapolda Sumut Irjen Pol Drs RZ Panca Putra Simanjuntak, MSi, Pangdam I BB Mayjen TNI Hassanudin SIP, MM, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, dan unsur Forkopimda lainnya serta Kapolresta Deli Serdang yang diwakili oleh Wakapolresta Deli Serdang AKBP Julianto P.Sirait, SH.SIK, di Bandara Kualanamu Kabupaten Deli Serdang.

Kunjungan kerja pejabat nomor dua di kepolisian negara RI ini dilaksanakan dengan sejumlah agenda diantaranya penanganan pandemi Covid-19 di Sumatera Utara dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat.

Sebelumnya, Polresta Deli Serdang telah membuat rencana pengamanan (Renpam) di Bandara Kualanamu agar dalam kunjungan Wakapolri tersebut dengan mensterilkan sejumlah titik lokasi di Bandar Kualanmau agar kegiatan berjalan aman dan kondusif.

Setibanya di Bandara Kualanamu, Wakapolri beserta rombongan lainnya melanjutkan perjalanan menuju Polda Sumatera Utara secara beriringan yang dikawal menggunakan Vooredes Polri 
Usai pelaksanaan kegiatan yang sudah diagendakan di Polda Sumut, selanjutnya Wakapolri beserta rombongan melanjutkan misi dinas penanganan pandemi Covid 19 menuju Kabupaten Tapanuli Tengah dengan pesawat dinas Polri.

“Kita telah menerima arahan-arahan dari Wakapolri melalui Zoom Meeting untuk melaksanakan upaya pencegahan penyebaran Covid 19 di Sumatera Utara ini agar melaksanakan Upaya Pencegahan penyebaran Covid 19 ditangani secara serius,” sebut Wakapolresta Deliserdang AKBP Julianto, P Sirait,SH,SIK yang mewakili Kapolresta Deli Serdang dalam kegiatan tersebut. (man)

Mungkin Anda juga menyukai