CALEG GOLKAR

Elakkan Gundukan Pasir, Laga Kambing 1 Tewas 3 Luka-luka

Deli Serdang (medanbicara.com) – Akibat mengelakkan gundukan pasir, dua sepedamotor tabrakan di Jalan Umum – Batang Kuis Dusun II Desa Bintang Meriah Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang, Selasa (27/2/2023) sekira pukul 19.15 wib. Akibatnya 1 tewas, 3 luka pada peristiwa kecelakaan itu.

Informasi dihimpun, sebelumnya sepedamotor Suzuki Shogun BK 5993 II dikendarai Muhammad Rizal (42) warga Jalan Pendidikan I Dusun X Desa Sei Rotan Kecamatan Percut Seituan Kabupaten Deli Serdang, berboncengan dengan Muhammad Wahyu Saputra (26) warga Dusun VII Gang Mesjid Desa Tanjung Sari Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang, melaju dari arah Sei Rotan menuju Batang Kuis.

Tiba dilokasi kejadian, sepedamotor yang dikendarai Muhammad Rizal mengelakkan gundukan pasir yang memakan badan jalan, sehingga berjalan terlalu kekanan. Pada saat berjalan terlalu kekanan bertabrakan dengan Sepeda Motor Yamaha MIO BK 5703 MAM yang di  kendarai Sobat Arya Fratama (16) berboncengan dengan Muhammad Perdiansyah (14) keduanya warga Dusun VII Desa Sena Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang, yang melaju dari arah berlawanan atau dari Batang Kuis menuju Sei Rotan.

Akibatnya Muhammad Rizal tewas dengan mengalami luka robek pada mukut dan kepala, luka lebam pada kedua mata, luka robek pada kaki sebelah kanan, dan mengeluarkan darah dari hidung dan dibawa ke RSU Haji Medan guna keperluan visum. Muhammad Wahyu Saputra mengalami luka lecet di tangan kiri dan kanan, luka lecet di kaki kiri dan kanan.

Sedangkan Sobat Arya Pratama mengalami luka lebam di pelipis mata sebelah kiri, luka robek di dagu, luka lebam di mata kanan, kening di sebelah kiri robek, mata kanan lebam, luka robek di kening sebelah kiri dibawa berobat  ke RSU Haji Medan dan Muhammad Perdiansyah mengalami luka robek di bagian mulut, luka lecet di tangan dan kaki, kepala terasa sakit, dibawa berobat ke RSU Haji Medan Pemrovsu – Medan.

Kasat Lantas Polresta Deli Serdang Kompol Budiono Saputro, M.H, Ketika dikonfirmasi melalui Kanit Gakkum Iptu R. Gultom, membenarkan peristiwa kecelakaan dua sepedamotor yang mengakibatkan satu korban jiwa dan 3 luka. (man)

Mungkin Anda juga menyukai