CALEG GOLKAR

Kapolsek Bilah Hilir Lanjutkan Instruksi Kapolres Labuhanbatu Soal Karhutla Kepada Anggota

Kapolsek Bilah Hilir, AKP Krisnat Indratno Napitupulu SH MH. (ist)

LABUHANBATU (medanbicara.com)-Kapolsek Bilah Hilir, AKP Krisnat Indratno Napitupulu SH MH dalam arahannya menyampaikan agar seluruh personel menjalankan fungsinya masing-masing dan melayani masyarakat dengan baik serta berharap personel 3S (senyum, sapa dan salam), khususnya dalam pelayanan kepada masyarakat yang datang melapor ke Mapolsek Bilah Hilir.

Hal itu disampaikan saat apel pagi yang dilaksankan di lapangan Mapolsek Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara, Kamis (27/2/2020).

AKP Krisnat Indratno Napitupulu melanjutkan instruksi Presiden RI yang disampaikan Kapolres Labuhanbatu pada saat gelar pasukan di Mapolres.

Krisnat menegaskan kepada seluruh personel Polsek Bilah Hilir bahwa atensi fokus bulan ini tentang Karhutla agar seluruh personel cek hotspot tentang kebakaran hutan dan lahan khususnya wilayah hukum Polsek Bilah Hilir dan Kecamatan Pangkatan, melihat dari cuaca sudah menuju kemarau.

“Kita sebagai Polri yang ditugaskan di Polsek Bilah Hilir harus dapat bersinergi dengan TNI dan pemerintahan mulai dari tingkat kecamatan, desa dan dusun. Koordinasi, sinergisitas sangat diharapkan untuk dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, aman dan tertib bahkan melakukan sistem komunikasi yang baik sampai ke tingkat dusun untuk dapat menerima segala informasi lebih cepat,” kata Kapolsek Bilah Hilir.

Pada tahun 2019, titik api hotspot di wilayah hukum Bilah Hilir dapat diamankan oleh tim.

“Di Bilah Hulu ada beberapa perusahaan perkebunan, baik itu perkebunan masyarakat dan perusahaan, kita harus memantau dan memberikan pengarahan kepada masyarakat agar jangan melakukan pembakaran lahan yang mengakibatkan Karhutla,” jelas Kapolsek. (bud/AW)

Mungkin Anda juga menyukai