CALEG GOLKAR

Naik Pangkat, Kapolsek Bilah Hilir Santuni Anak Yatim

Kapolsek Bilah Hilir, AKP Krisnat Indarto SE, MH, menyantuni lebih kurang 50 orang anak yatim, di halaman Mapolsek Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Kamis (09/01/20) sekira pukul 09.00 Wib.(ist)

LABUHANBATU (medanbicara.com)-Kapolsek Bilah Hilir, AKP Krisnat Indarto SE, MH, menyantuni lebih kurang 50 orang anak yatim, di halaman Mapolsek Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Kamis (09/01/20) sekira pukul 09.00 Wib.

Acara itu sekaligus syukuran atas kenaikan pangkatnya dari Inspektur Satu (Iptu) menjadi Ajun Komisaris Polisi (AKP).

AKP Krisnat Indarto SH, MH, mengucapkan rasa syukur atas kenaikan pangkat yang ia terima beberapa hari lalu di Mapolres Labuhanbatu.

“Karena Sebagai rasa syukur saya kepada Tuhan yang memberikan nikmat rezeki kepada saya, kenaikan pangkat saya sudah berniat memang sebelumnya dan saya juga ingin berbagi rezeki kepada anak-anak yatim. Mudah- mudahan dengan jabatan saya sebagai Kapolsek di Bilah Hilir ini Kamtibmas tetap kondusif dan terus kita bangun hubungan yang dinamis dan harmonis antara masyarakat dengan kepolisian,” kata Krisnat di Mapolsek.

Dalam acara tersebut dihadiri tokoh-tokoh agama di Kecamatan Bilah Hilir, personel Polsek, pemerintah setempat dan beberapa warga masyarakat Bilah Hilir.

Ustad Karyadi dalam sambutannya mengatakan, sangat senang dan sangat setuju apa yang disampaikan oleh AKP Krisnat Indarto.

“Karena Allah juga berfirman,”Barang siapa yang mensyukuri Nikmat-Ku pasti akan Aku tambah nikmatKu, Tetapi siapa yang mengingkari, atau kufur atas nikamtKu, azabKu sangat pedih,” katanya.

Di akhir sambuatanya, Karyadi berdoa semoga Allah akan memberikan kenikmatan kepada AKP Krisnat Indarto berupa nikmat kesehatan dan lainnya juga dilancarkan segala urusan pribadinya dan urusan kedinasannya atas rasa syukurnya. (bud/aw/st)

Mungkin Anda juga menyukai