CALEG GOLKAR

102 Atlet Berprestasi dan 26 Pelatih Terima Penghargaan Dari Pemko Medan

Sekretaris Dispora Kota Medan Azzam Nasution saat menghadiri acara Pemberian Penghargaab Bagi Insan Olahraga yang Berdedikasi dan Berprestasi Tahun 2019 di Aula Gedung UPT Mekanisasi Pertanian Jalan A H Nasution, Rabu (11/12).(ist)

MEDAN (medanbicara.com)-Sebanyak 102 atlet serta 26 orang pelatih berpretasi mendapatkan penghargaan berupa uang pembinaan yang diberikan Pemko Medan melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Medan. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk ungkapan apresiasi dan ungkapan terima kasih kepada para atlet maupun pelatih yang telah mengharumkan nama baik Kota Medan atas prestasi yang telah diraih.

Penghargaan tersebut diberikan Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi diwakili Sekretaris Dispora Kota Medan Azzam Nasution saat menghadiri acara Pemberian Penghargaab Bagi Insan Olahraga yang Berdedikasi dan Berprestasi Tahun 2019 di Aula Gedung UPT Mekanisasi Pertanian Jalan A H Nasution, Rabu (11/12).

Adapun para atlet yang mendapatkan uang pembinaan terdiri dari cabang olahraga atletik, senam, gulat, panahan, karate, taekwondo, judo, tinju, bulu tangkis, renang, wushu, sepatu roda dan basket.

Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Dispora Kota Medan mengucapkan apresiasi dan selamat kepada para atlet atas prestasi gemilang yang telah diraih. Serangkaian prestasi ini tidak lepas dari kerja keras dan kerjasama yang kompak antara atlet maupun pelatih atas kerjasama yang baik.

“Saya atas nama Pemko Medan sangat bangga dan mengucapkan terima kasih atas upaya dan kerja keras para atlet dengan apa yang sudah diraih pada saat ini serta kerjasama yang sudah terjalin baik kepada para atlet maupun pelatih,” ucap Azzam.

Selain itu, Azzam juga mengungkapkan bahwa penghargaan yang diberikan saat ini mungkin tidak sebanding dengan ukiran prestasi yang telah dicapai. Namun Pemko Medan melalui Dispora Kota Medan serta KONI Kota Medan selalu siap mendukung dan membina para atlet khususnya generasi muda (pelajar) agar terus berprestasi dan membanggakan Kota Medan hingga masa mendatang.

"Pemerintah Kota Medan selalu mendukung dan membina para atlet khususnya para pelajar untuk terus dapat meningkatkan prestasi di bidang olahraga dan nantinya dapat membanggakan Kota Medan di masa yang akan datang," ujar Azzam.

Dalam kesempatan tersebut Azzam menekankan bahwa setiap elemen dan pemangku kepentingan dibidang olahraga harus dapat bersinergi dan memberikan sumbangsihnya dalam bentuk apapun demi kemajuan prestasi Kota Medan.

"Hal ini merupakan cita-cita kita bersama mengembalikan Kota Medan sebagai kota atlet harus segera terwujud sehingga pembangunan yang Pemerintah Kota Medan laksanakan dapat berjalan di segala aspek," ungakapnya.

Sebelumnya Syahruddin Siregar selaku Ketua Panitia Pelaksana mengatakan tujuan pemberian penghargaan bagi insan olahraga berdedikasi dan berprestasi adalah untuk menjalin hubungan silaturahmia serta memberikan motivasi bagi atlet/pelatih dalan berlatih dan bertanding dengan membawa nama Kota Medan.(rel/kom/KR)

Mungkin Anda juga menyukai