CALEG GOLKAR

Ini Biodata Waka Poldasu Yang Baru

MEDAN (medanbicara.com) – Brigjen Pol Agus Andrianto dilantik menjadi Wakapolda Sumatera Utara untuk menggantikan pejabat lama Brigjen Pol Adhi Prawoto di Mapoldasu. Rabu (1/2) pagi. 

Pelantikan langsung dipimpin oleh Kapolda Sumut Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel berdasarkan SK Kapolri nomor 4/I/2017 tertanggal 4 Januari 2017

Diketahui, Brigjen Pol Agus Andrianto sebelumnya pernah menjabat Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri yang juga menangani kasus dugaan penistaan agama yang dituduhkan kepada Gubernur DKI Jakarta Nonaktif Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok.

Sedangkan Brigjen Pol Adhi Prawoto diangkat menjadi Kepala Biro Reformasi Birokrasi Polri Asisten Perencanaan Mabes Polri. 

IMG-20170201-WA0004

Diketahui, Brigjen Pol Agus Andrianto merupakan alumni Akademi Kepolisian tahun 1986 yang pernah bertugas di jajaran Polda Sumut dengan berbagai posisi di antara nya Kapolsek Sumbul, Polres Dairi (1990-1993), Kapolsek Parapat, Polres Simalungun (1993-1995), dan Kapolsek Percut Seituan, Poltabes Medan pada 1995 sebelum mengikuti pendidikan ke PTIK.

Kemudian menjabat Kasat Reskrim Poltabes Medan (1999-2000) dan Direktur Reskrim Polda Sumut (2009-2011). (emzu)

Mungkin Anda juga menyukai