CALEG GOLKAR

Sambut Bulan Suci Ramadhan, KNPI Medan Kota & IPK Pasar Merah Barat Lakukan Fogging

MEDAN (medanbicara.com) – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Medan Kota dan Ikatan Pemuda Karya (IPK), Kelurahan Pasar Merah Barat melakukan fogging di Jalan Senam dan sekitar, Kamis (25/5) pagi.
Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Medan Kota, Ricci Arby SH mengatakan, kegiatan fogging ini dilakukan agar masyarakat Kecamatan Medan Kota, khususnya Keluarahan Pasar Merah Barat dapat terhindar dari penyakit demam berdarah. “Kegiatan-kegiatan seperti ini akan rutin kita lakukan khususnya di wilayah Medan Kota,” ucap pria yang akrab disapa Ricci memulai pembicaraan.
Menurutnya, dilakukannya fogging ini agar masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa terhindar dari penyakit nyamuk demam berdarah. “Kita lakukan ini, agar masyarakat yang menjalankan ibadah puasa dapat tenang, karena terhindar dari penyakit demam berdarah,” sambungnya.
Dengan begitu, Ricci juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarang. Sehingga, masyarakat Medan Kota dapat terhindar dari penyakit. “Kita harapkan, agar masyarakat peduli lingkungan. Jangan membuang sampah sembarang, karena itu faktor utama tumbuhnya penyakit,” bebernya didampingi pengurus KNPI Kecamatan Medan Kota, Ganes, Budi, Ary.
Sementara itu, menurut ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI), Syahlan Daulay mengatakan, pihaknya sangat mendukung kegiatan-kegiatan sosial yang dilakukan oleh KNPI Kecamatan Medan Kota. “Kita sangat mendukung kegiatan-kegiatan seperti ini,” ujarnya disela-sela fogging.
Menurutnya, dengan diadakannya kegiatan-kegiatan seperti ini. Maka, KNPI Kecamatan Medan Kota akan disengani oleh masyarakat luas, dan juga berada di tengah-tengah masyarakat. “Dengan begitu, KNPI Kecamatan Medan Kota akan menjadi gardu terdepan bagi pemuda. Karena KNPI Kecamatan Medan Kota akan dicintai masyarakat dan menjadi pemuda yang berwawasan luas,” jelasnya.
Hal senada juga dikatakan ketua Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kelurahan Pasar Merah Barat, Reza Wibowo S.sos. “Kita mendukung penuh kegiatan yang dilakukan oleh KNPI Kecamatan Medan Kota, dan kegiatan-kegiatan sosial seperti ini harus terus dijalankan,” harapnya didampingi Sekjen IPK Pasar Merah Barat, Daud.
Dalam kegiatan fogging tersebut, hadir juga kepada lingkungan IV, Keluarahan Pasar Barat, Erra Jaya Syahputra dan beberapa kepling lainnya. (eza)

Mungkin Anda juga menyukai