CALEG GOLKAR

SWP Apresiasi Rencana Fasilitas Press Room di Poldasu

POLDASU (medanbicara.com) – Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) menjanjikan dalam waktu dekat akan membangun ruangan wartawan (Press Room), yang nantinya digunakan untuk mendukung kinerja wartawan yang bertugas di Mapoldasu.

Kabid Humas Poldasu Kombes Pol Rina Sari Ginting mengatakan kalau pihaknya akan memberikan fasilitas berupa Press Room sudah mendapat persetujuan dari Kapoldasu Irjen Pol Drs Paulus Waterpau, sebagai bentuk dukungan untuk meningkatkan kinerja wartawan yang selama ini menjadi mitra kerja Poldasu.

Menurut mantan Kapolres Binjai itu, sesuai rencana yang telah disusun, Press Room nantinya akan dibangun tepat di samping Gedung Ditreskrimsus Poldasu, yang sebelumnya digunakan sebagai ruangan kantin.

Ditambahkan, pihaknya juga sudah merencanakan agenda pertemuan Kapoldasu dengan wartawan Unit Poldasu. Diakui, realisasinya hanya menunggu waktu Kapoldasu yang saat ini masih melakukan sejumlah agenda kerja.

“Untuk Press Room sudah disetujui (ACC), akan dibangun di sebelah kanan Gedung Ditreskrimsus Poldasu. Sementara rencana pertemuan dengan Bapak Kapoldasu, masih menunggu waktu Bapak Kapoldasu, tapi sudah dalam rencana,” ujarnya, Rabu (26/7).

Menanggapi hal itu, Ketua Solidaritas Wartawan (SWP) Poldasu Josmarlin Tambunan mengaku pihaknya menyambut baik dan memberikan apresiasi terkait dukungan Kapoldasu terhadap kinerja wartawan, melalui rencana disediakannya Press Room Poldasu tersebut.

“Kami menyambut dan memberikan apresiasi terhadap dukungan Kapoldasu, melalui terus meningkatkan kinerja dan koordinasi dengan Poldasu yang selama ini sudah menjadi mitra kerja. Diharapkan, realisasi Press Room yang dinantikan wartawan Poldasu ini menjadi salah satu atensi Kapoldasu,” sebutnya. (emzu)

Mungkin Anda juga menyukai