Temui Ibu-ibu Pengajian Medan Helvetia, Bobby Nasution Janjikan Modal Usaha
Medan (medanbicara.com) – Muhammad Bobby Afif Nasution bersilaturahmi dengan ibu-ibu pengajian Hidayah Jalan Gaperta Ujung Kecamatan Medan Helvetia, Selasa (17/11/2020).
Pada kesempatan itu, Bobby Nasution memohon doa dan dukungan. Agar dalam perjalanan menuju Pilkada Medan tetap diberi kekuatan dan ketabahan hati.
Bobby Nasution juga menyampaikan program kepada para ibu dan masyarakat yang hadir. Tak muluk-muluk, Bobby Nasution sampaikan program utama yang bermanfaat bagi masyarakat.
“BPJS Kesehatan akan kami gratiskan,” kata Bobby Nasution yang langsung disambut tepuk tangan hadirin.
Menyadari masa pandemi ini ekonomi tak berputar dengan baik, Bobby Nasution pun menjanjikan akan memberi modal usaha dan pelatihan. Perlu dilatih, didampingi sebab Bobby akan membuat satu sentra usaha di tiap kelurahan.
“Bantuan tidak akurat mendapatkan karena pendataan tak maksimal. Kalau ada sentra usaha, maka akan lebih mudah mendata dan memberikan bantuannya,” kata Bobby.
Jadi konsepnya, tak hanya andalkan bantuan dari pusat, Bobby Nasution pun akan membuat bantuan khusus dari pemerintah kota.
“Modal usaha, alat usaha, pendampingan hingga pemasaran akan kita bantu,” kata Bobby.
Tak hanya itu, Bobby Nasution yang peduli kepada pelayanan masyarakat juga menjelaskan akan melakukan reformasi birokrasi. Digitalisasi akan diterapkan di birokrasi agar memudahkan masyarakat.
Anggota DPRD Medan Robi Barus yang ikut hadir pada kesempatan itu memuji visi-misi Bobby Nasution. Kepada masyarakat, Robi Barus minta agar hadir ke TPS pada 9 Desember 2020 untuk mencoblos nomor 2.
“Kita sama rasakan Pemko Medan lima tahun ini seakan tak ada kerja. Infrastruktur rusak makin rusak, jalan rusak. Kalau mau perubahan kita pilih nomor dua,” kata Robi Barus. (rel)