CALEG GOLKAR

Viral! Pengendara Kereta Terkapar Tersengat Listrik di Jalan Banjir

Pengendara kereta terkapar di genangan air di jalan karena tersengat listrik. (ist)

MEDAN (medanbicara.com)-Seorang pengendara motor tersengat listrik saat hujan di Jalan Kapten Muslim, Medan, Minggu (8/7/2018) pukul 23.30 Wib.
Detik-detik saat kejadian terekam kamera kemudian beredar di media sosial usai diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo Senin (9/7/2018).

“Seorang Pengendara Motor Tersengat Listrik di Jl. Kapten Muslim Medan,” tulis akun tersebut pada keterangan video.
Dalam video yang berdurasi 10 detik tampak motor korban tergeletak di jalan yang digenangi air saat hujan.

Beberapa kawasan masih terlihat banjir, akibat hujan deras yang melanda Kota Medan Minggu (8/7/2018) malam.
Berdasarkan informasi yang diunggah akun tersebut, saat itu Kota Medan diguyur hujan deras disertai angin kencang.
Akibatnya pohon dan tiang listrik tumbang di beberapa lokasi.
Kondisi korban lemas dan sudah dievakuasi warga untuk penanganan lebih lanjut.
Hingga berita ini dibuat tayangan video tersebut sudah disaksikan sekitar 16 ribu warganet.

Banjir di Beberapa Kawasan di Medan
Beberapa kawasan masih terlihat banjir, akibat hujan deras yang melanda Kota Medan pada Minggu (8/7/2018) malam.

Akibatnya, sebagian ruas jalan terlihat macet oleh kendaraan bermotor. terlihat beberapa kawasan tergenang banjir seperti di Jalan Ngumban Surbakti yang mengarah ke persimpangan Jalan Setia Budi.

Akibat banjir tersebut banyak kendaraan bermotor mogok terutama sepeda motor, akibat knalpot terendam air sehingga membuat mesin sepeda motor mati.

Salah seorang pengendara sepeda motor, Riadi mengatakan bahwa dirinya terpaksa harus berbalik arah karena banjir yang berada di Jalan Ngumban Surbakti cukup tinggi.

"Saya terpaksa balik arah, takut sepeda motor mogok. Karena airnya cukup tinggi," kata Riadi, Senin (9/7/2018).
Tidak hanya di kawasan Jalan Ngumban Surbakti, banjir juga masih tergenang di Jalan Dr. Mansyur, tepatnya di dekat parit besar.
Terlihat air meluap hingga ke tengah jalan, sehingga membuat para pengendara kendaraan harus berhati-hati melintas di kawasan tersebut.

Akibat banjir tersebut juga terlihat arus lalu lintas di kawasan Jalan Dr Mansyur terlihat macet baik dari arah Setia Budi ke Dr Mansyur maupun dari arah sebaliknya.
Salah seorang warga di sekitar Jalan Dr Mansyur, Indra mengatakan bahwa banjir sudah sering terjadi di kawasan Jalan Dr Mansyur sejak tahun 90-an.
"Dari tadi malam sudah hujan deras, aliran sungai diperkecil dengan adanya gedung-gedung baru, makanya banjir terjadi disini," katanya.

"Tinggi air di rumah warga mencapai 1,5 meter. Kalau yang di Jalan mencapai 1 meter atau setinggi paha orang dewasa," sambungnya. (ing)

Mungkin Anda juga menyukai