CALEG GOLKAR

Wakil Wali Kota Dukung Perayaan Natal PWI Sumut

Medan (medanbicara.com) – Wakil Wali Kota Medan, Ir Akhyar Nasution MSi sangat mengapresiasi dan mendukung penuh Perayaan Natal yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut di lokasi Christmas Season kawasan Stadion Teladan, Kamis (8/12). Selain melibatkan kaum marginal, perayaan ini juga dirangkaikan dengan pemberian paket Natal kepada 200 orang penyandang disabilitas.

Apresiasi dan dukungan ini disampaikan Akhyar ketika menerima audiensi dari Panitia Natal Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut di Balai kota, Rabu (7/12). Direncanakan, perayaan Natal yang dilaksanakan PWI Sumut ini akan dihadiri sekitar 800 orang jemaat.
`
Wakil Ketua PWI Sumut, Wilfrid Sinaga didampingi Maju Manalu selaku ketua panitia serta sejumlah pengurus lainnyamengatakan, perayaan Natal ini dilaksanakan untuk berbagi kasih dengan keluarga serta sesama. Sebagai jurnalis mereka selama ini selalu disibukkan dengan memburu berita dan waktu deadline yang ketat.

“Jadi momen Natal kita gunakan untuk berbagi kasih dengan keluarga. Apalagi dalam perayaan Natal ini, kami juga melibatkan kaum marginal seperti penyapu jalan, penarik becak, pedagang kaki lima serta para supir. Diperkirakan sekitar 800 jemaat akan menghadiri perayaan Natal ini,” kata Wilfrid.

Tidak itu saja bilang Wilfrid, mereka juga akan mempersiapkan sekitar 200 paket Natal. Paket itu akan diberikan kepada 200 orang penyandang disabilitas, sehingga mereka dapat merasakan kasih Natal tersebut. Jadi kami berharap Bapak Wali Kota dan Wakil Wali Kota bisa hadir sekaligus memberikan paket Natal tersebut,” ungkapnya.

Wakil Wali Kota Medan, Ir Akhyar Nasution MSi didampingi Kadis Kominfo Medan, Darussalam Pohan dan Kabag Humas Setda Kota Medan, Budi Hariono menyambut baik digelarnya perayaan Natal ini. Sebab, Pemko Medan pada dasarnya selalu mendukung setiap kegiatan keagamaan di Kota Medan.

"Semoga perayaan Natal PWI Sumut ini berjalan lancar, dan semakin meningkatkan rasa keimanan umat Kristiani di kota Medan, sehingga semakin baik lagi ke depannya," ungkap Akhyar.

Di kesempatan itu Akhyar juga menawarkan untuk memberikan bibit tanaman. Sebab, saat ini ada ribuan bibit tanaman baik produktif maupun non produktif di Dinas Pertanian dan Kelautan (Distanla) Kota Medan yang siap tanam. “Bibit tanaman ini gratis, bagi yang mau silahkan ambil di Kantor Distanla. Bibit ini disediakan untuk menghijaukan sekaligus meneduhkan Kota Medan,” jelasnya.

Tawaran itu langsung disambut Maju Manalu. Direncanakan, panitia Natal PWI Sumut akan membagi-bagikan bibit tanaman tersebut kepada jemaat yang hadir. “Kita harapkan para jemaat akan menanam bibit pohon itu di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing. Dengan demikian Kota Medan bis lebih hijau dan teduh lagi ke depannya,” ujar Maju.

Di tempat yang sama, Wakil Walikota Medan juga menerima audiensi dari Gereja Bethel Indonesia (GBI). Dalam kesempatan itu, Ketua panitia Natal GBI, Pdt N. Manalu didampingi pengurus lainnya mengatakan, GBI akan mengadakan perayaan Natal pada tanggal 19 Desember di Sumatera Resort. Untuk itulah Wakil Walikota Medan diharapkan dapat hadir.

"Rencananya perayaan Natal ini dilaksanakan jam 18.00 WIB dan akan dihadiri sekitar 1.500 jemaat. Kami berharap Bapak Wakil Wali Kota hadir sekaligus memberikan kata sambutan,"harap Pdt N. Malau.(*)

Mungkin Anda juga menyukai