CALEG GOLKAR

Alumni Akabri 89 dan Lanal Tegal Bagikan 1.000 Sembako untuk Masyarakat Pesisir Brebes

BREBES (medanbicara.com) – Alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) 89 dan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tegal, membagikan 1.000 paket sembako di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kluwut Brebes, Minggu (30/8/2020).

Paket sembako tersebut dibagikan untuk masyarakat pesisir yang terdampak pandemi Covid-19. Selain itu, dalam kegiatan tersebut dibagikan juga 2.500 masker. Hadir dalam kegiatan tersebut Karo Kumshidal Kemenko Polhukam Laksma TNI Sidiq Mustofa, Kakorbinmas Mabes Polri Irjen Pol Risyafudin Nursin, Danlanal Tegal Letkol Marinir Ridwan Azis, dan Bupati Brebes Idza Priyanti.

Perwakilan Akabri 89, Laksma TNI Sidiq mengatakan, pembagian paket sembako tersebut menjadi rangkaian bakti sosial yang dilakukan dalam rangka pengabdian TNI Polri Akbari 89.

Ia mengatakan, yang pertama bakti sosial sudah dilaksanakan di Jabodetabek.Saat ini di Kabupaten Brebes. Rencananya, pihaknya akan melanjutkan baksos ke daerah timur.
Laksma TNI Sidiq menjelaskan, alumni Akbari 89 sendiri dilahirkan di Lembah Tidar pada 1989 dengan sebutan Altar 89.

“Kami dari Altar 89 sudah menyampaikan 80 ribu paket sembako. Kedepan, kami akan melangkah lagi dengan 100 ribu lebih paket sembako untuk masyarakat di seluruh Indonesia,” kata Laksma TNI Sidiq dalam rilisnya.

Laksma TNI Sidiq berpesan, masyarakat harus sabar dan tetap optimis menghadapi pandemi Covid-19. Ia mengatakan, semua mesti berdampingan dengan Covid-19.
Menurutnya, masyarakat harus rajin menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menerapkan pola hidup sehat.

“Bapak Jokowi mengimbau, supaya masyarakat Brebes tetap terapkan protokol kesehatan yang dicanangkan pemerintah demi kesehatanbersama,” ungkapnya. (man)

Mungkin Anda juga menyukai