CALEG GOLKAR

KNKT Kumpulkan Rekaman-Transkrip Percakapan Pilot SJ182

Tim pencari menemukan puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Pulau Seribu, Jakarta. (CNN Indonesia)

Jakarta (medanbicara.com)-Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) mengirimkan sejumlah tim untuk mengusut penyebab jatuhnya Sriwijaya Air SJ182 di perairan Kepulauan Seribu. Dua tim sudah dikirim untuk mengumpulkan data percakapan pilot.

“Tim juga sudah mengirim dua orang untuk melakukan pengumpulan data di perum LPPNPI atau AirNav Indonesia dan sudah mengumpulkan rekaman berikut transkrip pembicaraan antara pilot dengan pengatur lalu lintas udara,” ujar Ketua Sub Komite IK penerbangan KNKT Capt Nurcahyo Utomo, dalam keterangannya, Minggu (10/1/2021).

Selain itu KNKT juga menerjunkan tim ke koordinat jatuhnya pesawat Sriwijaya Air. Tiga investigator dikerahkan sejak pagi.

“Pagi tadi berangkat dari Tanjung Priok menggunakan kapal Baruna Jaya 4, dan tadi sore pindah ke KRI Rigel, bergabung bersama tim untuk melakukan proses pencarian. belum ada perkembangan mengenai hasil, tapi kegiatannya masih terus berlangsung sampai saat ini,”

KNKT juga sudah menerima sejumlah komponen pesawat Siriwjaya Air dari Basarnas. Salah satu temuannya adalah peluncur darurat pesawat.

“Ada beberapa yang sudah diidentifikasi yaitu berupa beberapa instrumen pesawat ada Gpws, dan Radio alntimeter kemudian juga alat peluncur darurat ini akan kita identifikasi dari pintu sebelah mana karena di pesawat itu ada 4,” terangnya. (dtc)

Mungkin Anda juga menyukai