CALEG GOLKAR

Viral! Diduga Suami Selingkuh, Wanita Berseragam ASN Hancurkan Kaca Mobil Suami

NGAWI (medanbicara.com)– Warganet Ngawi sempat geger dengan beredarnya video viral berdurasi delapan detik. Dalam video tersebut terlihat dua orang berseragam aparatur sipil negara. Satu wanita berseragam dan berhijab dan seorang pria.

Wanita berseragam dan menggunakan jaket abu – abu itu terlihat menghancurkan kaca bagian depan salah satu mobil berwarna putih nopol AD 8667 PF tersebut tengah berhenti di bahu jalan menggunakan helm.

Kemudian, si pria yang memakai baju ASN terlihat mondar – manding dan kebingungan dengan aksi wanita tersebut. Video tersebut berlokasi di depan SMPN 1 Ngawi pada Senin pagi (23/8/2021).

Kuat dugaan, kedua orang berseragam ASN tersebut adalah ASN Dinas Kesehatan Ngawi. Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kepala UPT Puskesmas Teguhan, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi.

“Perawakannya mirip dengan pegawai kami di puskesmas ini. Inisialnya D. Dia di bagian farmasi. Tapi, saya belum bisa membenarkan. Dari tadi yang bersangkutan tak bisa saya hubungi. Ponselnya tidak aktif,” terang Muda Trimaryo Prisadono, kepala puskesmas setempat.

Muda menerangkan kalau pegawainya tersebut sempat terlihat di kantor waktu apel pagi. Namun, dia tak monitor lagi karena ada kegiatan di luar kantor. Pun, tak lama kemudian, dia juga mendapatkan kiriman video tersebut. “Setelah itu, saya coba hubungi yang bersangkutan ini, apakah benar dia atau bukan. Namun, dia belum bisa saya hubungi,” terangnya.

Saksi mata perusakan kaca mobil di Jalan Ronggowarsito, Kelurahan Karangtengah, Kecamatan/ Kabupaten Ngawi tepatnya di depan SMPN 1 Ngawi, menyebutkan wanita berseragam ASN sempat cekcok dengan pengemudi mobil Hyundai nopol AD 8667 PF berkelir putih.

Kuat dugaan karena ada unsur perselingkuhan. Sang suami ketahuan selingkuh sehingga wanita ASN yang merupakan istri sah ngamuk.

Saksi menyebut kalau mobil putih tersebut terlebih dulu dihadang oleh wanita ASN dan sang pria yang memboncengnya menggunakan motor. Mereka berasal dari belakang mobil yang melaju dari arah Alun – Alun Ngawi. Kemudian, menyalip dan menghadang mobil hingga menepi ke bahu jalan. Sempat cekcok sebentar.

‘’Akhirnya memecahkan kaca mobil dan juga sepion mobil. Menggunakan helm,’’ terang Rizki Nanda, salah seorang saksi mata, warga setempat.

Dia menyebut kalau sempat mendengar cekcok antara si wanita dan pengemudi. Pun, pria berseragam PNS yang ikut mondar mandir di sekitar mobil tersebut adalah kolega si wanita dan memboncengnya menggunakan motor.

‘’Kemungkinan karena perselingkuhan. Tapi karena berbahaya kami menghindar dari lokasi. Si wanita terus merusak kaca mobil tersebut meski si pengemudi masih ada di dalam mobil,’’ terangnya. (bjt)

Mungkin Anda juga menyukai