CALEG GOLKAR

Petugas Geledah Kereta dan Rumah Pelaku Bom Bunuh Diri di Polrestabes Medan, Ini Barang Yang Diamankan

Kereta pelaku bom bunuh diri. (dtc)

MEDAN (medanbicara.com)- Tim Jibom Polda Sumatera Utara menggeledah kereta, milik pelaku bom bunuh diri di Polrestabes Medan. Petugas pun mengamankan satu kantong plastik barang yang ada di dalam bagasi motor tersebut.

Penggeledahan itu dilakukan pada pukul 17.56 WIB. Bagasi motor yang sudah diberi police line dan berada 50 meter dari gerbang Polrestabes Medan ini langsung dibongkar oleh Tim Jibom Polda Sumut menggunakan linggis.

Tim Jibom kemudian membawa sejumlah barang dari bagasi motor itu. Kemudian, barang tersebut langsung diamankan ke mobil Jibom yang sudah terparkir tidak jauh dari posisi sepeda motor berada.

Sementara itu, sepeda motornya diangkat petugas untuk diamankan di dalam Polrestabes Medan.

Belum diketahui apa saja yang diamankan petugas dalam bagasi sepeda motor diduga milik korban itu. Petugas kepolisian yang berada di lokasi belum memberikan keterangan apa pun terkait penggeledahan tersebut.

Pantauan wartawan di lokasi, Rabu (13/11/2019), garis polisi dipasang sekitar pukul 17.20 WIB. Ada helm yang berada di atas motor itu.

“Sepeda motor diduga milik pelaku,” kata Wakapolda Sumut, Brigjen Mardiaz Kusin Dwihananto kepada para wartawan.

Tim Penjian Bom (Jibom) Poldasu juga menggeledah rumah kontrakan pelaku bom bunuh diri di Polrestabes Medan. Tim Jibom membawa sejumlah barang dari rumah itu.

Rumah yang digeledah di Pasar 1 Marelan, Medan Marelan, Rabu (13/11/2019) hari ini. Rumah itu merupakan rumah kontrakan tempat pelaku tinggal.

Dari rumah itu, polisi membawa pipa besi sepanjang sekitar 2 meter, tas hitam, keranjang anyaman yang di dalamnya berisi kabel-kabel, anak panah, dan sebuah koper hitam. Barang-barang itu dimasukkan ke mobil polisi.

Rumah itu telah dipasangi police line. Saat ini warga berkerumun di sekitar rumah tersebut.

Sebelumnya, polisi telah menggeledah rumah mertuanya di Kelurahan Terjun, tak jauh dari rumah kontarakan RMN. Selain itu, polisi melakukan pemeriksaan di rumah toko di Pasar 2 Marelan.(dtc)

Mungkin Anda juga menyukai