CALEG GOLKAR

Salat Khusuf di Bawah Gerhana Bulan Total di Langit Mekkah

Gerhana bulan total di sebagian belahan bumi juga terjadi di langit Kota Mekah, Arab Saudi. (Media Center Haji 2018)

MEKKAH (medanbicara.com)- Gerhana bulan total di sebagian belahan bumi juga terjadi di langit Kota Mekah, Arab Saudi. Salat gerhana atau salat khusuf digelar di Masjidil Haram.

Salat gerhana dimulai pukul 22.00 malam waktu setempat, Jumat (27/7/2018). Salat dipimpin langsung oleh imam Masjidil Haram.

Jemaah salat gerhana ini kebanyakan merupakan jemaah salat isya yang masih bertahan di Masjidil Haram. Salat gerhana dua rakaat ini berlangsung selama 1 jam 18 menit dilanjut khutbah.

Jemaah yang mengikuti salat gerhana ini melaksanakan salat di sejumlah zona yang ada di Masjidil Haram. Khusus zona tawaf yang berada di samping Kakbah tidak digunakan salat gerhana.

Tawaf masih berlangsung saat salat gerhana dilakukan. Untuk diketahui, jemaah haji banyak yang melakukan tawaf bagian dari umrah wajib. Setelah selesai melaksanakan salat, mereka langsung bergeser ke zona sai.

Tak sedikit jemaah yang memilih melaksanakan salat di rooftop Masjidil Haram. Di zona ini, jemaah sebelum salat bisa melihat proses gerhana bulan.

Saat salat berlangsung, bulan di langit Mekah masih dalam kondisi parsial. Merujuk pada jadwal fase gerhana di wilayah Timur Tengah, gerhana total di Arab Saudi dimulai pukul 22.30, di saat salat gerhana di Masjidil Haram masih berlangsung. Saat salat gerhana selesai, gerhana bulan total masih berlangsung di atas Mekah.

Gerhana matahari total di langit Mekah berakhir pada pukul 00.13 waktu setempat. Dari waktu tersebut, fase gerhana beralih ke fase gerhana parsial yang kemudian berakhir pada pukul 01.19 waktu setempat.(dtn)

Mungkin Anda juga menyukai