CALEG GOLKAR

Fabio Quartararo Menjauh, Aprilia Naik Podium

SILVERSTONE (medanbicara.com) – Balapan MotoGP Inggris 2021 berjalan dengan seru di Sirkuit Silverstone, Minggu (29/8/2021), malam WIB. Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, memenangkan balapan dan makin nyaman di puncak klasemen sementara musim ini.

Posisi kedua direbut oleh Alex Rins. Rider Suzuki itu secara perlahan mampu menyodok setelah memulai balapan dari posisi ke-10.

Aleix Espargaro meraih hasil manis pada balapan kali ini. Kakak dari Pol Espargaro tersebut meraih tempat ketiga dan sekaligus menjadi podium pertama di ajang MotoGP untuk tim Aprilia.

Marc Marquz harus gigit jari di balapan kali ini. Dia terjatuh pada putaran pertama dan untuk keempat kalinya sepanjang musim ini gagal finis.
Video Player is loading.

Pol Espargaro, yang memulai perlombaan dari start terdepan langsung ngacir. Rider Repsol Honda itu bahkan sempat jauh meninggalkan para pesaingnya.

Insiden terjadi di tikungan kesembilan. Marc Marquez crash setelah menyenggol Jorge Martin saat ingin menyalip dan keduannya tergelincir.

Marquez sebetulnya sudah menyenggol Marin saat di tikungan kedelapan. Keduanya masih bisa mengendalikan motornya sebelum akhirnya kembali senggolan di tikungan selanjutnya.

Aleix Espargaro kemudian mengambil keuntungan selepas insiden crash. Dia membuntuti Pol selaku adik kandung.

Posisi kemudian melorot satu peringkat. Fabio Quartararo sukses menyodok di posisi kedua dan selanjutnya memimpin balapan saat tersisa 16 putaran lagi.

Pol dan Aleix sempat saling susul saat balapan menyisakan 15 putaran. Pol pada akhirnya melorot satu peringkat setelah disalip sang kakak.

Valentino Rossi belum terlihat tampil sip selama balapan berlangsung tujuh putaran. Start dari posisi kedelapan, The Doctor turun ke urutan kesembilan.

Hasil apik ada pada Joan Mir selaku juara dunia MotoGP 2020. Dia sukses berada di posisi kelima selama balapan berjalan delapan putaran, padahal rider Suzuki itu memulainya dari urutan ke-11.

Posisi Pol terus melorot. Dia kali ini keluar dari tiga besar setelah disusul oleh Alex Rins dari Suzuki.

Quartararo semakin nyaman di depan pada putaran ke-12 dengan berjarak tiga detik dari pesaing terdekat. Masih pada putaran tersebut, Rins berhasil naik ke urutan kedua setelah menyalip Aleix.

Rossi tampak mengalami masalah pada motor. Di putaran ke-14, dia tiba-tiba sudah melorot ke urutan ke-16 dari sebelumnya ada di posisi kesembilan.

Aksi saling susul antara Aleix dan Jack Miller terjadi pada tiga tikungan akhir jelang garis finis. Beruntung bagi Aleix, posisi ketiga berhasil dipertahankan sampai menyentuh garis finis.

Quartararo keluar sebagai juara setelah tak tertandingi sejak menyodok Pol. Hasil ini menjadi perbaikan untuk Quartararo setelah gagal finis di Inggris pada MotoGP 2019.

Sebagaimana diketahui, sebelum balapan MotoGP Inggris dimulai, Quartararo sudah duduk di puncak klasemen sementara. Dalam balapan ini, Quartararo berupaya untuk memperlebar jarak dari Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Quartararo kini telah mengoleksi 206 poin. Di belakang Quartararo, ada Mir (dua, 141 poin), Johann Zarco (Pramac Ducati, tiga, 137 poin), dan Bagnaia (empat, 136 poin).

Dengan hasil ini, Quartararo makin dekat dengan impiannya, yaitu menjuarai MotoGP 2021. Jika mampu melakukannya, Quartararo akan membayar kegagalannya menjadi juara pada musim lalu.

Namun, perjuangan Quartararo belum berakhir. Sebab, ada beberapa balapan lagi sebelum gelar juara MotoGP 2021 bisa diketahui jatuh ke tangan siapa. (Dtc/Okz)

Berikut Klasemen MotoGP 2021 usai GP Inggris:

1 Fabio QUARTARARO Yamaha FRA 206
2 Joan MIR Suzuki SPA 141
3 Johann ZARCO Ducati FRA 137
4 Francesco BAGNAIA Ducati ITA 136
5 Jack MILLER Ducati AUS 118
6 Brad BINDER KTM RSA 108
7 Maverick VIÑALES Yamaha SPA 95
8 Miguel OLIVEIRA KTM POR 85
9 Aleix ESPARGARO Aprilia SPA 83
10 Jorge MARTIN Ducati SPA 64
11 Alex RINS Suzuki SPA 64
12 Marc MARQUEZ Honda SPA 59
13 Takaaki NAKAGAMI Honda JPN 58
14 Pol ESPARGARO Honda SPA 52
15 Alex MARQUEZ Honda SPA 49
16 Franco MORBIDELLI Yamaha ITA 40
17 Danilo PETRUCCI KTM ITA 36
18 Enea BASTIANINI Ducati ITA 35
19 Iker LECUONA KTM SPA 33
20 Luca MARINI Ducati ITA 28
21 Valentino ROSSI Yamaha ITA 28
22 Stefan BRADL Honda GER 11
23 Dani PEDROSA KTM SPA 6
24 Lorenzo SAVADORI Aprilia ITA 4
25 Michele PIRRO Ducati ITA 3
26 Tito RABAT Ducati SPA 1
27 Cal CRUTCHLOW Yamaha GBR
28 Garrett GERLOFF Yamaha USA
29 Jake DIXON Yamaha GBR

Mungkin Anda juga menyukai