CALEG GOLKAR

PSMS Menang Lae, Terima Kasih Urikhob

Sadney Urikhob saat merayakan gol di laga PSMS Medan vs Perseru Serui, Jumat (20/4/2018). (instagram)

MEDAN (medanbicara.com)-Ayam Kinantan, julukan PSMS Medan kembali mengamankan poin penuh di kandangnya Stadion Teladan Medan, Jumat (17/4/2018), setelah menaji Perseru Serui dengan skor tipis 1-0.

Reinaldo Lobo membuat peluang awal lewat sundulan dengan menyambut tendangan sudut namun belum membuahkan hasil pada menit ketujuh.

PSMS tampil dominan dan ngotot untuk mencetak gol pembuka, itu terbukti dari penguasaan bola sebesar 72 persen berbanding 28 persen untuk Perseru pada 20 menit pertama.

Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta lewat tendangan cantik yang dilepaskan oleh Sadney Urikhob pada menit ke-27.

Setelah menerima bola dari Suhandi, Sadney membalikan badannya dan melapas tendangan keras ke sudut gawang Perseru yang dijaga Samuel Reimas.

Sebagaimana dilansir BolaSport.com dari Labbola, tuan rumah melepas total 11 tembakan di babak pertama.

Sebanyak 3 tembakan di antaranya tepat mengarah ke gawang Perseru yang dikawal Samuel Reimas.

Sementara itu, Perseru cuma bisa melepas 1 tembakan yang melenceng dari gawang PSMS.

Sementara PSIS dibantai Persija dengan skor 1-4, Macan Kemayoran ngamuk di menit akhir pertandingan. (trb/bsc)

Susunan pemain

PSMS:
Dhika Bhayangkara; Jajang Sukmara, Muhammad Roby, Reinaldo Lobo, Fredyan, Abdul Aziz, Dilshod Sharofetdinov, Suhandi; Erwin Ramdani, Frets Butuan, Sadney Urikhob.

Cadangan: Ahmad, Amarzukih, Firza, Roni Fatahilah, Legimin Raharjo, Muhammad Alwi, Choiril.

Perseru:
Samuel Reimas; Boman Aime, Donny, Kunihiro Yamashita; Indra Permana, Lukas, Ronaldo Mesido, Kelvin Wopi; Silvio Escobar, Yohanis Nabar, Delvin Rumbino.

Cadangan: Annas, Tony Ayomi, Makarius Suruan, Nerius Alom, Alba, Jaleani Arey.

Mungkin Anda juga menyukai