CALEG GOLKAR

36 Pelajar Asahan Ikuti Lomba Senandung

KISARAN (medanbicara.com) – Sebanyak 36 pelajar SMP/MTs di Kabupaten Asahan mengikuti lomba tradisi kesenian lokal Senandung Asahan. Demikian dikatakan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Asahan, Drs H Sofian MPd, Selasa (27/08/19) di Kisaran.

Dikatakan Sofyan, lomba dimaksud rutin dilaksanakan sejak tiga tahun terakhir. "Dimulai sejak tahun 2017. Ini merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Asahan khususnya Dinas Dikbud Asahan dalam melestarikan sekaligus mengenalkan budaya lokal kepada kawula muda, agar tidak pupus tergerus zaman," ujarnya.

Sofian lebih lanjut menjelaskan, Budaya Senandung Asahan sudah ditetapkan Kementerian Pendidikan Nasional sebagai Warisan Budaya Nasional Bukan Benda dari Kabupaten Asahan pada tahun 2018.

"Senandung Asahan merupakan budaya sejak lama diwarisi warga Asahan. Hampir punah dan sudah jarang ditampilkan. Saat ini saja hanya tinggal 28 orang lagi ahli bersenandung yang masih ada. Itu makanya Pemkab Asahan konsen membudayakannya kembali," ujar Sofian seraya mengatakan ahli senandung yang masih ada saat ini ditugasi menurunkan ilmunya.(yas)

Mungkin Anda juga menyukai