CALEG GOLKAR

Dihadiri Wagubsu, Bupati Buka Asahan Expo 2018

KISARAN (medanbicara.com) – Asahan Expo 2018 dirangkai dengan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 72 Kabupaten Asahan resmi dibuka, Kamis (15/03/18), di Lapangan PSBD Simpang Sidodadi, Kecamatan Kota Kisaran Barat.

Asahan Expo dibuka Bupati Asahan Drs H Taufan Gama Simatupang MAP, dihadiri Wakil Gubernur Sumatera Utara DR Hj Nurhajizah Marpaung, Forkopimda Asahan, Wakil Walikota Tanjung Balai Drs H Ismail, Wakil Bupati Asahan H Surya BSc, Ketua TP PKK Asahan, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat dan ribuan masyarakat Kabupaten Asahan.

Dalam sambutan, Bupati Asahan Taufan Gama Simatupang mengatakan, Asahan Expo dikemas untuk memamerkan potensi pembangunan daerah serta persoalan yang dihadapi di tiap wilayah Asahan.

“Pada hari yang berbahagia ini tidak terasa kita kembali memperingati Hari Jadi ke 72 Kabupaten Asahan. Kita tuntaskan pembangunan untuk mewujudkan Asahan religius, sehat, cerdas dan mandiri,” ujar Bupati seraya menyatakan untuk sukses program dimaksud dilakukan pola pembangunan secara tuntas dan bertahap.

Sementara itu, Wagubsu H Nurhajizah Marpaung dalam sambutan, memberi apresiasi kepada Pemkab Asahan, khususnya kepada Bupati Asahan serta jajaran yang telah menggelar Asahan Expo.

“Kita harapkan kegiatan Asahan Expo kali ini dapat menampilkan gambaran pembangunan yang telah dicapai Pemkab Asahan, dapat mempererat keharmonisan antara Pemerintah dengan masyarakat dan masyarakat dengan masyarakat,” tukas Wagub.

Pembukaan Asahan Expo ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Wagubsu bersama Bupati Asahan dan Forkopimda dilanjutkan pelepasan balon oleh Ketua TP PKK Kabupaten Asahan Hj Winda Fitrika Taufan Gama Simatupang.

HUT ke 72 Kabupaten Asahan dirangkai dengan Rapat Paripurna Istimewa DPRD Asahan pada pagi harinya dan sejumlah kegiatan lain.(Yahya)

Mungkin Anda juga menyukai