CALEG GOLKAR

Karang Taruna Kabupaten Asahan Beri Bantuan Korban Banjir

Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Asahan M. Yahya Batubara saat memberikan bantuan korban banjir di Kecamatan Tinggi Raja./Foto :Denny

ASAHAN (Medanbicara.com).Banjir yang menggenangi empat Desa di Kabupaten Asahan saat ini belum surut juga. Hal ini ditandai masih derasnya instensitas curah hujan di kawasan tersebut.Kondisi ini menggugah hati Karang Taruna Kabupaten Asahan untuk memberi bantuan kepada Karang Taruna Krcamatan Tinggi raja Minggu (5/11) di Kantor Desa Piasa Ulu Kecamatan Tinggi Raja.

Ketua Karang Taruna Asahan Yasir Ul Haque SH melalui Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Asahan M. Yahya Batubara saat dikonfirmasi mengatakan bantuan ini kami berikan kepada Karang Taruna Kecamatan Tinggi Raja untuk selanjutnya di salurkan kepada korban banjir. Bantuan berupa 10 kotak mie instan, 40 kg gula, 1 kotak susu, 4 kotak teh, 6 lusin telur.

"Bantuan ini untuk mengurangi rasa kesesihan para korban agar tetap semangat," kata Yahya.

Senada dengan Yahya, Ketua Karang Taruna Kecamatan Tinggi Raja Mujianto mengatakan pihaknya akan semaksimal mungkin bekerja sepenuh ahati untuk menyakurkan bantuan yang sudah diberikan Karang taruna Kabupaten."Dimasa kepemimpinan baru yang saya ini, saya sebisa mungkin bekerja sepenuh hati menolong masyarakat, apalagi ini bencana banjir yang belum diketahui kapan surutnya,"katanya.

Kepala Desa Piasa Ulu Imam Agustinus sangat senang menerima bantuan yang disalurkan Karang Taruna Kabupaten."Bukan dari banyaknya, bukan dari mewahnya bantuan yg kita lihat tapi keikhlasan hatilah yang kami nilai, jauh-jauh dari kisaran untuk turun memberi bantuannya kepada para korban banjir, harapan kami untuk kedepannya Karang Taruna Kecamatan Tinggi Raja bisa bekerja sama dengan semua Desa yang ada di Kecamatan Tinggi Raja,"ujarnya.

Sebelum menutup pembicaraan, Kepala Desa Piasa Ulu berharap Pemerintah dapat memasang tanggul dibibir sungai serta pengerukan sungai agar aliran sungai lancar dan banjir tahunan ini bisa teratasi.(Denny)

Mungkin Anda juga menyukai