CALEG GOLKAR

Menanti Vaksin, Pemkab Asahan Siapkan Nakes Terlatih


KISARAN (medanbicara.com) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Asahan saat ini terus melakukan persiapan pelaksanaan Vaksinisasi di Asahan. Dimana Dinkes Asahan kini telah mempersiapkan Tenaga Kesehatan (Nakes) terlatih disetiap Puskesmas sebanyak 2 orang.
Demikian hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan, dr Erfina br Tarigan kepada Wartawan, Rabu (20/01/21).
Lebih lanjut dikatakan saat ini pihaknya juga sedang melakukan pelatihan tenaga kesehatan melalui zoom meeting yang bekerja sama dengan Bapelkes (Balai Pelatihan Kesehatan) Batam.
“Kami berupaya semaksimal mungkin melatih untuk menambah lagi jumlah tenaga kesehatan yang ahli dalam bidang vaksinasi,” terangnya.
Kepala Dinas Kesehatan Asahan itu jugs mengaku siap untuk mensukseskan vaksinasi dan siap terus berjuang di garda terdepan. Bahkan dirinya siap divaksin jika kedatangan vaksin sudah tiba di Asahan.
Erfina juga menjelaskan kedatangan vaksin tahap kedua sebanyak 34.840 akan dibagi ke-30 kabupaten/ kota yang ada di Sumatera Utara, namun dirinya belum mengetahui pasti berapa banyak vaksin yang akan tiba di Asahan.
“Soal berapa banyak vaksin kami belum mengetahui secara detail, kami menunggu konfirmasi dari Dinas Kesehatan Propinsi Sumatera Utara,” ucapnya.
Kadis Kesehatan Asahan itu juga mengatakan dimana dirinya dan Timnya tak bosan terus menyampaikan imbauan dari Ketua Satuan Tugas Covid-19 yang juga Bupati Asahan H. Surya Bsc agar semua masyarakat untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) 3 M + 1 M yaitu Menggunakan Masker, Mencuci tangan menggunakan sabun dan Menjaga jarak serta Menjauhi kerumunan.(Ya)

Mungkin Anda juga menyukai