CALEG GOLKAR

Paripurna Istimewa Hari Jadi ke 72 Kabupaten Asahan Wagubsu : Tutup Pintu Peredaran Narkoba

KISARAN (medanbicara.com) –
Wakil Gubernur Sumatera Utara, Brigjen TNI (Purn) Dr Hj Nurhajizah Marpaung SH MH menegaskan pintu peredaran penyalahgunaan narkoba harus ditutup rapat-rapat, agar tidak kian banyak generasi bangsa yang menjadi korban.

Hal tersbut disampaikan Wagubsu dalam Rapat Paripurna DPRD Asahan dengan agenda peringatan Hari Jadi ke 72 Kabupaten Asahan, Kamis (15/03/18) di Gedung Trisula Kantor DPRD Asahan, Jalan Jenderal Ahmad Yani Kisaran.

Wagubsu juga mengatakan, peredaran penyalahgunaan narkoba harus menjadi atensi semua elemen, baik pemerintah, Polri maupun TNI serta masyarakat. Hal itu penting, mengingat saat ini angka penyalahgunaan narkoba sudah sampai ke tingkat remaja bahkan anak-anak.

“Kita hidup untuk siapa. Jangan kita seperti ada namun tiada. Perhatian harus diberikan, sebab bila tidak generasi mendatang akan hancur jika tidak dibentengi sejak dini. Tutup semua pintu peredaran narkoba demi generasi kita hari ini dan dimasa mendatang,” tegas Nurhajizah seraya mengucapkan selamat Hari Jadi ke 72 bagi Kabupaten Asahan, pemerintah dan masyarakat daerah tersebut.

Sementara Bupati Asahan melalui Wakil Bupati H Surya BSc mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bahu membahu mendukung program pembangunan sebagaimana Visi Misi Kabupaten Asahan, sehingga harapan untuk menjadikan Asahan yang religius, sehat, cerdas dan mandiri dapat diwujudkan dan mencapai kegemilangan di masa yang akan datang.

Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi ke 72 Kabupaten Asahan dipimpin Ketua DPRD H Benteng Panjaitan SH MSi didampingi Wakil Ketua Dra Hj Winarni Supraningsih MMA, Dahrun Hutagaol SE MSi, Ilham Harahap SAg turut dihadiri sejumlah Kepala Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Provinsi Sumatera Utara, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), OPD Kabupaten Asahan dan undangan.(Yahya)

Mungkin Anda juga menyukai