CALEG GOLKAR

Tinjau Vaksinasi di Langkat, Bupati Dampingi Kapoldasu, Wabup Dampingi Kabinda BIN

Langkat (medanbicara.com)-Bupati Langkat, Terbit Rencana PA mendampingi Kapoldasu Irjen Pol Panca Putra Panjaitan meninjau vaksinasi di Jentera Malay Rumdis Bupati Langkat, Stabat, Kamis (4/11/2021).

Turut hadir Kapolres Langkat, AKBP Danu Pamungkas Totok, Danyonif 8 Mar Letkol Marinir Farick MTr Opsla, dan Kepala SPN Hinai Poldasu Kombes Pol Teguh Yuswardhi.

Kedatangan Kapoldasu bersama Kasdam 1/BB Brigjen TNI Purwanto, Irwasda Polda Sumut KBP Armiya Fahmi dan Kabid Tik KBP Raja Sinambela.

Dik esempatan itu, Kapoldasu menyampikan apresiasi kepada Forkopimda Langkat telah melaksanakan giat vaksinasi untuk pelajar dan masyarakat.

Ia pun memberikan motivasi untuk pelajar dan masyarakat tetap menjaga kesehatan tubuh, serta selalu menerapkan Prokes meski sudah divaksin.

Sementara Bupati juga berterimakasih kepada Kapoldasu meninjau vaksinasi masal di Langkat.

Bupati meyakini, kedatangan Kapoldasu memberi suport dan motivasi untuk lebih gencar melaksanakan vaksin.

“Ini menjadikan kami semangat untuk terus melakukan vaksinasi,” ungkap Bupati.

Vaksinasi ini diselenggarakan Polres Langkat bekerjasama dengan Pemkab Langkat.

Vaksin digunakan jenis Sinovac dengan dosis 4.000 dosis. Ditargetkan untuk pelajar tingkat SMP dan SMA sederajat. Serta Lansia umur 59 tahun ke atas, pra Lansia umur 39 tahun ke atas dan masyarakat umum.

Vaksinasi ini menerjunkan Vaksinator dari Puskesmas Stabat, Karang Rejo, Pante Cermin dan Gebang.

Turut mendampingi Bupati, para Asisten dan Staf Ahli Bupati serta Kepala Perangkat Daerah Pemkab Langkat.

Terpisah, vaksinasi masal juga dilaksanakan di SMK Negeri 1 Stabat, Langkat, Kamis (4/11/2021).

Di sana, vaksinasi pelajar ditinjau Kabinda BIN Brigjen TNI Asep Jauhari P L, didampingi Wakil Bupati Langkat H Syah Afandin.

Pelaksanaan vaksinasi ini dilaksanakan Badan Intelijen Negara (BIN) Republik Indonesia. Menggunakan vaksin merek Sinovac dengan target 5.500 dosis.

Lokasi vaksin dibagi tiga, di SMK N 1 Stabat target 2.500 dosis, di SMP N 1 Stabat target 1.000 dosis dan lokasi ketiga di Desa Kebun Balok Kecamatan Wampu target 2.000 dosis.

Dikesempatan itu, Kabinda BIN Brigjen TNI Asep Jauhari PL mengatakan, keseluruhan vaksinasi ini dosis pertama untuk pelajar tingkat SMP dan SMA sederajat, serta masyarakat di Kecamatan Wampu.

“Vaksin yang digunakan jenis Sinovac,” sebutnya.

Sementara Wabup Langkat mengucapkan terima kasih atas kehadiran Kabinda meninjau pelaksanaan vaksinasi kepada para pelajar dan masyarakat. Peran serta Badan Intelijen Negara (BIN) dalam program vaksinasi, membantu percepatan capaian vaksinasi di Langkat.

“Hal ini menjadi penyemangat sekaligus motivasi bagi warga Langkat untuk serentak mensukseskan vaksinasi dalam memutus mata rantai pandemi COVID-19,” yakin Wabup.

Turut hadir Kepala Seksi SMK Mukhtar SPd Langkat-Binjai mewakili Kacabdis Langkat-Binjai,Wakil Kasek Bidang Kurikulum Jaidun Turnip MPd mewakili Kasek SMK N 1 Stabat, Ketua MUI Langkat H Zulkifli Ahmad Dian LC, MA, Ketua Al-washliyah Langkat Drs Syahrizal MZ.(yan/rel)

Mungkin Anda juga menyukai