CALEG GOLKAR

PRSU ke 46, Paviliun Sergai Raih Predikat Terbaik Kedua

SEI RAMPAH – Paviliun Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) mendapat predikat sebagai paviliun terbaik kedua pada ajang Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) ke-46 tahun 2017. Paviliun terbaik pertama diraih oleh Paviliun Kabupaten Deli Serdang dan terbaik ke III diraih paviliun Pemko Medan. Sedangkan paviliun terfavorit diraih oleh Paviliun Kabupaten Batubara.
PRSU ke-46 tahun 2017 secara resmi ditutup oleh Gubernur Sumatera Utara Ir. H.T. Erry Nuradi, MSi didampingi Ketua TP PKK Provsu Ny. Hj. Evi Diana Erry dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumut serta turut dihadiri para Bupati/Walikota bertempat di panggung utama PRSU Jl. Gatot Subroto Medan, Senin (17/4) malam.
Bupati Sergai diwakili Sekdakab Drs. Hadi Winarno, MM menerima piala yang diserahkan oleh Gubsu Ir. H.T. Erry Nuradi, MSi yang disaksikan oleh Ketua TP PKK Ny. Hj. Evi Diana Erry dan unsur Forkopimda di sela-sela acara penutupan PRSU ke-46 malam itu.
Gubsu Erry Nuradi dalam sambutannya mengemukakan bahwa PRSU tahun 2017 mengalami peningkatan jumlah pengunjung sebanyak 27 persen dibandingkan tahun lalu dengan total transaksi mencapai 20 Milyar. Hal ini harus terus kita tingkatkan dari tahun ke tahun sebagai faktor pendukung untuk mencapai tujuan PRSU sebagai minatur Sumut serta sebagai wadah memperkenalkan potensi daerah. Kita juga berharap melalui ajang PRSU yang dikemas dengan baik akan memudahkan para investor untuk mengenal produk dan potensi daerah yang ada di Sumut ini, ungkap Gubsu Erry.
Sementara itu, Bupati Sergai Ir. H. Soekirman di tempat terpisah menyampaikan bahwa pada PRSU ke-46 ini, potensi sumber daya alam di Tanah Bertuah Negeri Beradat ditambah unsur budaya daerah setempat melalui hasil kerajinan tradisional serta kapasitas Sumber Daya Manusia dikombinasikan dan ditampilkan dalam miniatur paviliun Sergai. Ketiga hal inilah yang kita jadikan sebagai nilai tambah pada paviliun tahun ini sehingga menjadikannya lebih bernilai tinggi. Dengan predikat terbaik kedua saat ini kita harapkan menjadi peluang besar untuk mewujudkan paviliun Sergai sepanjang tahun sebagaimana yang direncakanan sebelumnya.
Soekirman minta kepada Dinas Pertanian, Dinas Kelautan dan Perikanan dan Dinas Ketenagakerjaan, Koperasi dan Usaha mikro agar menyiapkan langkah-langkah agar grosir ikan sale, beras organik dan pernak-pernik asesoris hasil pelaku UKM di Sergai bisa tersedia di paviliun Sergai dengan harga terjangkau dan mutu yang bersaing.
Sebelumnya, Kadis Perindag Sergai Hj. Nina Deliana Hutabarat, S.Sos menyampaikan bahwa melalui paviliun Sergai di ajang PRSU ke-46 tahun 2017, ditampilkan berbagai produk unggulan daerah dalam rangka mewujudkan Kabupaten Sergai sebagai kampung pangan Indonesia. Kemudian ditambah potensi alam dan wisata khususnya wisata bahari yang kita banggakan serta wisata arung jeram Sergai yang sudah menghasilkan atlet berprestasi di ajang internasional. Kita berharap PRSU menjadi ajang promosi yang efektif tidak hanya untuk produk unggulan daerah, namun juga peningkatan jumlah wisatawan pada tahun ini, harap Kadis Perindag.
Kita akan terus meningkatkan inovasi sehingga paviliun Sergai dari tahun ke tahun semakin mencerminkan keberagaman serta kekayaan potensi daerah sehingga melalui event PRSU ini masyarakat Sumut semakin mengenal daerah Tanah Bertuah Negeri Beradat ini yang terus mendandani diri menjadi kabupaten yang unggul, inovatif dan berkelanjutan, tambahnya.Acara penutupan PRSU ke-46 ini berlangsung semarak dengan menampilkan pesona budaya dari Kabupaten Nias Selatan sebagai pelaksanan kegiatan.(Putra)

Mungkin Anda juga menyukai