CALEG GOLKAR

Ditabrak Truk di Jalinsum Sergai, Pengendara Motor Tewas

Segai (medanbicara.com)- Truk Box Colt Diesel dengan nopol BK 9547 CL dikemudikan Dicky Syahruma (44), warga jalan Garu I, Kelurahan Harjosari, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan, Rabu (19/5/2021) menabrak sepeda motor.

Peristiwa itu terjadi di Jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Medan-Tebing Tinggi Km 36-47,
tepatnya di Kelurahan Tualang, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai.

Akibat peristiwa tersebut, sepeda motor Suzuki Smash Bk 4929 CP yang dikemudikan Prayuda Ramadhan (28), warga Jalan Cenderawasih Dusun II, Desa Citaman Jernih, Kecamatan Perbaungan, Sergai meninggal dunia di lokasi kejadian.

Korban mengalami luka bagian lutut dan paha kaki kanan patah terbuka dan kepala koyak dan dibawak RSU Melatu Perbaungan.

Informasi yang diperoleh, kejadian bermula saat mobil truk box Colt Diesel dengan nopol BK 9547 CL dikemudikan Dicky Syahruma yang datang dari arah Medan menuju Tebingtinggi.

Diduga pengendara mobil truk
box kurang hati-hati, sehingga ditempat kejadian perkara tiba-tiba terot stir lepas dan kemudian mobil oleng kekanan, dan langsung menabrak sepeda motor Suzuki Smahs dengan nopol BK4929CP dikemudikan Prayuda Ramadhan, yang datang dari arah berlawanan.

Kapolres Sergai, AKBP Robin Simatupang didampingi Kasat Lantas Polres Sergai, AKP Agung Basuni, Rabu (19/5/2021) membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut.

Atas peristiwa tersebut, pengendara sepeda motor Suzuki smash meninggal dunia di lokasi kejadian dan dibawa ke RSU Melati Perbaungan. Sedangkan pengendara truk box tidak mengalami luka-luka.

“Saat ini barang bukti kendaraan Laka lantas sudah ditangani unit Laka Pos Sei Sijenggi guna pemeriksaan lebih lanjut,” pungkas Kapolres Sergai. (Za/mbc)

Mungkin Anda juga menyukai