CALEG GOLKAR

Sowa’a Laoli Pimpin Rapat Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kota Gunungsitoli

Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sowa'a Laoli yang juga menjabat Wakil Walikota Gunungsitoli memimpin rapat (istimewa)

GUNUNGSITOLI (medanbicara.com)-Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kota Gunungsitoli, Sowa’a Laoli, memimpin rapat optimalisasi pelaksanaan tugas dan fungsi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) di ruang rapat lantai 1 Kantor Walikota Gunungsitoli, Selasa, (21/4/2020).

“Pelaksanaan rapat ini bertujuan untuk mengoptimalkan pelaksanaan tugas dan fungsi gugus tugas serta mempertajam rencana kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka penangangan covid-19 di wilayah Kota Gunungsitoli,” ujar Sowa’a Laoli yang juga menjabat Wakil Walikota Gunungsitoli itu.

Rapat tersebut terlihat hadir Komandan Kodim 0213 Nias beserta jajajarannya, Kapolres Nias beserta jajarannya, Sekretaris Daerah Kota Gunungsitoli beserta seluruh koordinator gugus tugas.

Kepala Dinas Kominfo yang juga selaku Juru bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Gunungsitoli, Onahia Telaumbanua mengatakan, adapun hal-hal yang menjadi keputusan rapat Gugus Tugas Penanganan Covid-19.

Antara lain, disebutkan Onahia, memastikan lahan yang akan dipersiapkan sebagai tempat pemakaman jenazah korban covid-19 tidak mendapat penolakan dari warga setempat.

Melaksanakan koordinasi dengan kabupaten yang berbatasan dengan Kota Gunungsitoli dalam rangka peningkatan efektifitas dan efisiensi fungsi posko di perbatasan wilayah.

Merencanakan tempat khusus yang diperuntukkan sebagai tempat karantina sementara untuk warga yang memiliki gejala covid-19.

Selain itu, kata Onahia, melaksanakan pemantauan harga barang-barang pokok secara berkala di tingkat pengecer.

Pembagian berbagai bantuan kepada masyarakat harus tetap memperhatikan protokol pencegahan covid-19.

Begitu juga penggunaan dana desa sebagian diarahkan untuk pencegahan covid-19.

Ditambahkannya, pembagian bantuan beras dari pengusaha sebanyak 1.200 karung dan peralatan pencegahan covid-19 seperti sabun cair akan mulai dilaksanakan pada hari Rabu Tanggal 22 April 2020.(nua)

Mungkin Anda juga menyukai