CALEG GOLKAR

4 Ruangan SMPN 6 Tanjung Balai Terbakar Dinihari, Ini Penyebabnya…

Kondisi ruangan sekolah yang terbakar. (vin)

TANJUNGBALAI (medanbicara.com)-SMPN 6 Kota Tanjung Balai di Jalan DI Panjaitan, Lingkungan IV Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sei Tualang Raso, dilalap api, Senin (27/01/2020) sekitar pukul 04,19 Wib dini hari.

Kebakaran itu mengakibatkan empat ruangan terbakar, diantarnya dua ruang belajar, satu ruang Lab Komputer, dan satu ruang Lab Bahasa.

Menurut keterangan Kepala Sekolah SMPN 6 Kota Tanjung Balai, Tauraja Turnip (56), dia ditelepon penjaga sekolah sekitar pukul 04,19 Wib dini hari.

“Pak sekolah kita kejadian kebakaran dan saya langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran.
Dan tak berapa lama mobil pemadam kebakaran milik Pemko Tanjung balai langsung datang ke lokasi dengan 6 armada pemdam dibantu satu unit becak pemadam kebakaran,” kata Tauraja.

Api dapat dipadamkan setelah 6 unit damkar dan dibantu satu unit becak damkar sekitar pukul 06.15 Wib. Barang barang yang ikut terbakar di dalam ruang tersebut berupa alat-alat elektronik seperti laptop, komputer, infocus, server, mesin genset yang besar.

“Banyak lagi yang belum dapat kita cek. Dan kerugian belum diketahui secara pasti jumlahnya,” katanya.

Sementara itu api diduga berasal adanya hubungan arus pendek listrik. Sementara anak-anak sekolah tetap belajar seperti biasanya.

Salah satu warga yang juga sebagai Sekretaris Komite di SMPN 6, Ustad Azon Sitorus (61) mengatakan turut berduka atas musibah yang menimpa sekolah. (vin)

Mungkin Anda juga menyukai