CALEG GOLKAR

Penyekatan di Pintu Masuk Tanjungbalai, 1 Pengendara Mobil Reaktif Covid-19 Diputar Balik

Tanjungbalai (medanbicara.com)-Seorang pria pengendara mobil sedan yang datang dari arah Kisaran terpaka disuruh putar balik oleh petugas penyekatan yang berjaga di pintu masuk Kota Tanjungbalai, Selasa(20/7/2021), setelah hasil swab antigen yang dilakukan petugas medis menunjukkan hasil reaktif.

Saat diperiksa petugas, pria pengendara yang dinyatakan reaktif itu merupakan warga Kisaran, yang hendak menuju Kota Tanjungbalai. Pria itu mengaku belum divaksin Covid-19. Akhirnya pengendara itu pasrah saat disuruh petugas memutar balik kendaraannya.

Penanggung jawab pos penyekatan, Iptu Rekman Sinaga di lokasi mengatakan kepada wartawan, pemeriksaan swab antigen bagi setiap pengendara itu dilaksanakan dalam rangka pengendalian penyebaran covid-19, melalui pemudik dari luar daerah yang ingin masuk ke Kota Tanjungbalai di Hari Raya Idul Adha.

“Pos ini dalam rangka penyekatan bagi warga luar daerah yang ingin masuk ke Kota Tanjungbalai di Hari Raya Idul Adha di tengah pandemi Covid-19. Oleh karena itu, sejak 17 Juli sampai 24 Juli 2021 mendatang, petugas pos yang terdiri dari kepolisian, TNI, Satpol PP dan Damkar serta petugas medis akan melakukan penyekatan di pintu masuk Kota Tanjungbalai,” ucap Sinaga.

Dikatakan Sinaga, setiap kendaraan yang masuk ke KotaTanjungbalai disekat oleh petugas, kemudian diperiksa identitasnya,dan kelengkapan surat-surat kendaraannya, dan juga kesehatannya melalui swab antigen. Selain itu juga memberikan iimbauan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, serta membagikan masker kepada pengguna jalan.

“Jika surat kendaraannya tidak lengkap, apalagi setelah dilakukan swab antigen oleh para medis dengan hasil reaktif, maka dengan kita tegas suruh putar balik. Dan kita arahkan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait kesehatannya. Sama seperti yang kita lakukan tadi terhadap seorang pengendara yang hasilnya reaktif,” ucap Rekman Sinaga.

Sementara bagi pengendara yang diswab antigen dengan hasil nonreaktif diarahkan petugas untuk melanjutkan perjalanan ke Kota Tanjungbalai, setelah sebelumnya juga diberikan imbauan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes). (Vin)

Mungkin Anda juga menyukai