Prediksi c, Liga 2 Indonesia 12 Februari 2025

oleh
Deltras vs PSIM

MEDAN BICARA – Prediksi Deltras vs PSIM dalam laga Liga 2 Indonesia, Pertandingan Deltras vs PSIM Yogyakarta akan kembali hadir dalam lanjutan Liga 2 musim 2024/25 nanti. The Lobsters -julukan Deltras- akan menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pada Rabu (12/2). Kick off babak pertama akan dimulai pukul 15.30 WIB.

Deltras FC dan PSIM Yogyakarta sekarang tengah berjuang untuk promosi ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1, musim depan. Kedua tim tergabung dalam Grup X Babak 8 Besar Liga 2 musim 2204/25.

Kini, Laskar Mataram -julukan PSIM Yogyakarta- tengah ada di puncak klasemen sementara Grup X. Sedangkan, Deltras FC terseok-seok di dasar klasemen, di bawah PSPS Pekanbaru, Persiraja Banda Aceh, dan PSIM Yogyakarta.

Dari empat pertandingan di Grup X, PSIM Yogyakarta berhasil meraih tiga kemenangan dan hanya menelan satu kekalahan saja. Ini membuat tim asuhan Seto Nurdiantoro tersebut memiliki 9 poin dan pantas bertengger di puncak klasemen Grup X.

Sedangkan, Deltras FC hanya bisa meraih satu kemenangan dari 4 pertandingan awal Grup X usai hanya meraih satu kemenangan dan 3 kekalahan. Hal ini mengakibatkan mereka duduk di peringkat terakhir dengan raihan 3 poin saja.

Pertemuan terakhir keduanya terjadi pada 20 Januari 2025 kemarin. Saat menjadi tim tuan rumah, PSIM Yogyakarta berhasil menumbangkan Deltras FC dengan skor tipis 1-0 berkat gol semata wayang dari Rafinha.

Ambisi utama PSIM tetap jelas yakni promosi ke Liga 1. Untuk itu, hasil di pertandingan ini menjadi sangat krusial. Dengan raihan poin di kandang lawan, Laskar Mataram tetap bisa menjaga posisi di puncak klasemen sementara, yang kini hanya berjarak tiga poin dari peringkat kedua.

“Kalau punya target ke Liga 1, apapun harus dihadapi. Pemain juga sangat termotivasi, itu yang sangat penting. Mudah-mudahan kami dapat hasil bagus,” tambahnya.

Sementara, Deltras FC menghadapi laga ini dengan tekanan yang jauh lebih besar. Kekalahan atau hasil imbang akan menutup peluang mereka untuk lolos lantaran mereka kini duduk di posisi buncit dengan raihan tiga poin. Asisten pelatih Deltras FC, Nurul Huda mengatakan, timnya telah mempersiapkan strategi agar bisa memenangkan pertandingan.

“Kami menyiapkan strategi dan cara supaya jangan kalah. Kalau kami kalah atau seri, kami tidak ada peluang lolos. Maka staf pelatih sudah menyiapkan bagaimana caranya agar menang,” ungkap Huda.

Namun, perjalanan Deltras di babak 8 besar penuh tantangan. Masalah demi masalah muncul, termasuk absennya pemain yang diharapkan bisa tampil akibat akumulasi kartu yakni Marsel Yusuf yang pekan lalu diganjar kartu merah.

“Untuk laga besok, pemain yang kami harapkan bisa main ternyata tidak bisa diturunkan,” tambahnya.

Deltras juga menyadari ancaman dari PSIM tidak hanya datang dari satu pemain saja. Rafinha mungkin menjadi sorotan, tetapi secara kolektif, PSIM adalah tim yang solid.

“Pemain PSIM bagus semua, secara kolektif juga bagus. Bukan hanya Rafinha, semua pemain harus diwaspadai. Kalau kami fokus ke satu pemain, yang lain pasti akan memanfaatkan itu. Maka dari itu, pelatih meminta agar semua pemain fokus sejak awal dan yang penting tekad serta mental tidak mau kalah,” jelasnya.

Laga ini dipastikan berlangsung ketat dan penuh drama. PSIM Jogja ingin terus menjaga asa ke Liga 1, sementara Deltras FC berjuang di ujung tanduk. Pertarungan dua tim ini akan menjadi ujian mental dan strategi, di mana hanya yang terkuat yang akan bertahan.

Walau PSIM Yogyakarta kalah dari Persiraja Banda Aceh di laga terakhir, mereka tampaknya masih bisa bangkit dan meraih kemenangan saat berhadapan dengan Deltras FC. Terlebih, jika meraih 3 poin dari Deltas FC, Laskar Mataram semakin terbuka untuk mengamankan tiket promosi ke Liga 1 musim depan.

Deltras FC (4-1-2-3): Panggih Prio Sambodho; Muhammad Nasir, Artur Jesus Vieira, Rp Wisal El -burji, Ade M Nur Saihitua; Hariono; Emerson Oliveira De Almeida, Bima Ragil Satria Rakasiwi; Wigi Pratama, Sekou Sylla, Safitra Ramadan Udu. Pelatih kepala: Bejo Sugiantoro

PSIM Jogja (4-2-1-3): Harlan; Rio, Yusaku, Sunni, Lucky; Aditya Gigis, Sheva; Omid Popalzay; Roken, Rafinha, M. Fariz. Pelatih kepala: Erwan Hendarwanto (*)

.Prediksi Skor Deltras vs PSIM : 1-2