CALEG GOLKAR

Jelang Hari Raya Idul Fitri, Dinas Perhubungan Periksa Angkutan Umum

MEDAN (medanbicara.com) – Sejumlah tim gabungan Dinas Perhubungan Kota Medan bersama pihak kepolisian satuan Lalulintas Polrestabes Medan, melakukan pemeriksaan kendaraan jenis angkutan umum di Terminal Amplas, tepatnya di Jalan Panglima Denai, Kec. Medan Amplas, Selasa(13/6).
Kepala Bidang lalulintas dan angkutan umum, Suriano membenarkan tim gabungan Dinas Perhubungan Kota Medan memeriksa kendaraan jenis angkutan umum upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas saat mudik jelang hari raya Idul Fitri nanti. “Pemeriksaan angkutan umum ini dilakukan bersama petugas gabungan, Satlantas Polresta Medan, TNI, dan Satpol PP,:” ujarnya.
Ada dua tempat terminal yang diperiksa, yakni terminal Pinang Baris dan terminal Amplas. Petugas memeriksa kelayakan bus angkutan umum mulai dari ban, rem, dan surat-surat izin berkendara. “Apabila terdapat sopir bus dan angkutan umum yang melanggar dan tidak sesuai peraturan, Dinas Perhubungan Kota Medan akan memberikan pembinaan dan penarikan kendaraannya,”tegasnya.(byma)

Mungkin Anda juga menyukai