CALEG GOLKAR

Pemkab Asahan Segera Gelar Pasar Murah, 36 Ribu Kupon Disiapkan

KISARAN (medanbicara.com) – Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi Setdakab Asahan, Amiruddin Marpaung kepada wartawan, Selasa (22/05/18) mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan telah menyiapkan sekitar 36 ribu kupon untuk masyarakat.

Dijelaskan, kupon tersebut bisa tukar dengan paket kebutuhan pokok di pasar murah yang akan digelar di 25 kecamatan pada akhir Mei 2018. “Program pasar murah merupakan agenda Pemkab Asahan dalam membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok. Ada 36.036 kupon kita siapkan,” jelas Amiruddin.

Dijelaskan lagi, pasar murah diharapkan bisa menekan harga dan meringankan beban masyarakat dalam mendapatkan bahan pokok. “Biasanya saat menjelang hari besar keagamaan harga kebutuhan pokok selalu naik. Ini pasti memberatkan. Lewat pasar murah, disediakan tiga jenis bahan pokok, yakni minyak goreng ukuran 2 atau 1,8 liter, beras 10 kg dan telur 30 butir. Harga jualnya di bawah harga pasar,” terang Amiruddin.

Lebih lanjut dijelaskan Amiruddin, dari tiga jenis komoditas tersebut, Pemkab Asahan memberikan subsidi sebesar Rp 55.500/ paket atau bila dinominalkan secara keseluruhan subsidi dimaksud sebesar Rp 1,9 miliar. Masyarakat bisa mendapatkan kupon di setiap kecamatan dengan harga sekitar Rp 125 ribu/ kupon. “Tapi harga ini belum final. Kita masih akan cek harga pasar,” kuncinya.(Yahya)

Mungkin Anda juga menyukai