CALEG GOLKAR

134 TKI Dari Malaysia Tiba di KNIA Langsung di Karantina, Tak Ada Terpapar Virus Corona

TKI diperiksa petugas. (ist/man)

DELISERDANG (medanbicara.com) -Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Yemi Mandagi, SIK memimpin langsung pengamanan dan pengawalan kedatangan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dari Malaysia di Bandara Kuala Namu Internasional (KNIA), Kamis (9/4/2020).

Menggunakan pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH-860 sekira pukul 08.25 wib, sebanyak 134 TKI yang terdiri dari pria dan wanita serta anak-anak ini tiba di KNIA Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang dengan pengamanan gabungan yang dilakukan oleh Polresta Deli Serdang dan Kodim 0204/DS.

Sesampainya di KNIA seluruh TKI tersebut dilakukan pengecekan visa dan paspor setelah itu oleh tim medis gabungan dari Kementerian Kesehatan, Dinas Kesehatan Propinsi Sumut, dan tim medis KKP Bandara KNIA dilakukan sterilisasi berupa penyemprotan antiseptic di bilik yang telah tersedia, pengecekan suhu badan menggunakan thermal scanner dan dilakukukan rapid test kepada WNI yang bersuhu badan tinggi. Dan dari hasil pengecekan serta pemeriksaan tim medis gabungan tidak ada dari ke 134 TKI tersebut yang terpapar Virus Corona (Covid-19).

Tampak kehadiran personel Polresta Deli Serdang melakukan pengamanan dan pengawalan di sepanjang pelaksanaan sterilisasi terhadap TKI yang baru tiba dari Malaysia tersebut. Setelah tahapan sterilisasi selesai, terhadap ke 134 TKI tersebut menggunakan tiga bus dengan pengawalan Sat Lantas Polresta Deli Serdang diboyong untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan lanjutan (karantina) di Cadika Pramuka Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang.

Diketahui ke 134 TKI dipulangkan atau dikembalikan sehubungan dengan langkah upaya pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) yang diterapkan oleh pemerintah Malaysia.

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Yemi Mandagi, SIK menjelaskan, bahwa benar ke 134 yang seluruhnya WNI merupakan para pekerja di Negara Malaysia. Dalam hal ini Polresta Deli Serdang bersama Kodim 0204/DS sifatnya melakukan pengamanan dan pengawalan terhadap kedatangan TKI ini sampai kelokasi tujuan karantina kesehatan di Cadika Pramuka Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang.

Polresta Deli Serdang sifatnya melakukan pengamanan dan pengawalan menjamin ke 134 WNI ini tiba di Bandara KNIA dengan aman dan kondusif, serta menjamin keselamatan mereka sampai ke lokasi tujuan karantina kesehatan dicadika Pramuka Lubuk Pakam, namun tetap dilakukan pendataan dan pengawasan terhadap hasil pengecekan kesehatan dari mereka.

“Selama masa karantina di Cadika ini kita juga menempatkan personel untuk melaksanakan pengamanan sehingga areal Cadika nantinya benar-benar steril dari keluar masuknya orang/masyarakat, ini merupakan upaya dan langkah yang diterapkan untuk melakukan pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19), namun sejauh ini dari hasil pengecekan tidak ada satupun dari mereka yang terpapar virus corona (Covid-19)," ujar Kapolresta Deli Serdang. (man)

Mungkin Anda juga menyukai