CALEG GOLKAR

Kapolda Sumut Berikan Bantuan Sembako Kepada Warga di Kecamatan Batang Kuis

Penyerahan bantuan sembako ini diwakili Kapolsek Batang Kuis Polresta Deli Serdang, AKP Simon Pasaribu. (ist/man)

Deli Serdang (medanbicara.com)-Kapolda Sumut, Irjen Pol Martuani Sormin memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu, di Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang, Jumat (8/5/2020) sekira pukul 15.30 wib.

Penyerahan bantuan sembako ini diwakili Kapolsek Batang Kuis Polresta Deli Serdang, AKP Simon Pasaribu

Kapolsek Batang Kuis Polresta Deli Serdang, AKP Simon Pasaribu kepada awak media menyebutkan, kegiatan pemberian bantuan sembako Kapolda Sumut Irjen Martuani Sormin sesuai pesan dari Kaur Bungkol Polda Sumut, AKBP Zainal dan Sespripim Polda Sumut, AKP Rona Tambunan Sik, untuk memberikan bantuan sembako kepada 5 warga Dusun XII Desa Batang Kuis Pekan Kecamatan Batang Kuis, sesuai daftar penerima yang disampaikan oleh Paur Bungkol Polda Sumut, AKBP Zainal.

Lanjutnya, warga yang menerima bantuan sembako Donri Cuanto Nainggolan, Berlin Napitupulu, Tiurma Turnip, Edwar Halawa, Leo Fernando Gultom.

"Bantuan sembako yang diberikan berupa beras 5 kg, mie instan 10 bungkus, minyak makan 1 kg, gula putih 1 kg. Pemberian bantuan diutamakan kepada warga masyarakat yang kurang mampu dalam kehidupan sehari harinya. Warga kurang mampu yang menerima bantuan dari Bapak Kapolda adalah warga yang telah diseleksi oleh kepala dusun XII Desa Batang kuis Pekan," sebutnya.

Sementara itu, warga kurang mampu yang mendapat bantuan dari Kapolda Sumut sangat berterima kasih kepada Kapolda Sumut dikarenakan pada saat sekarang ini adanya wabah pandemi Virus Corona atau covid 19. Sehingga dengan bantuan sembako ini warga sangat terbantu untuk memenuhi kebutuhan makanan.

"Dengan adanya pemberian bantuan yang diberikan oleh Bapak Kapolda Sumut agar menjadi contoh kepada yang lain dengan indahnya berbagi selama adanya wabah Covid 19," sebut warga. (man)

Mungkin Anda juga menyukai